Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siswa SMP di Pangandaran Viral karena Mirip Wakil Presiden Gibran, Kini Diundang ke Acara Televisi

Siswa SMP di Pangandaran viral karena wajahnya mirip Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka.

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Siswa SMP di Pangandaran Viral karena Mirip Wakil Presiden Gibran, Kini Diundang ke Acara Televisi
TikTok
Barkah Susilo Ramdan, siswa SMP Negeri 1 Pangandaran yang mirip Gibran Rakabuming Raka. 

TRIBUNNEWS.COM - Kepala SMP Negeri 1 Pangandaran, Jawa Barat, Endang Suherman, mengonfirmasi satu di antara siswanya, Barkah Susilo Ramdan (15), mendadak viral di media sosial karena wajahnya yang mirip dengan Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka.

Viralnya ini bermula dari sebuah video yang diunggah di TikTok oleh akun @f4uznnnn, yang menunjukkan Ramdan berpose di samping foto resmi Gibran.

Video tersebut menunjukkan suasana di dalam kelas, di mana teman-teman Ramdan mengungkapkan kekaguman mereka dengan menyebutnya mirip Gibran.

Dalam video itu, terlihat dua siswa yang menutup hidung dan mulut mereka sambil bergoyang-goyang, disertai caption "Plis kita sekelas sama wakil presiden".

Hal ini memicu komentar dari warganet yang menyebut Ramdan sebagai kombinasi antara Gibran dan Kaesang Pangarep.

Video Ramdan yang viral juga menarik perhatian akun TikTok resmi Gerindra, yang berkomentar, "Pantesan sampe Sentulnya rada siang ternyata absen dulu Mas Wapres."

Selain itu, Ramdan juga aktif di media sosial, sering membagikan aktivitasnya yang berkaitan dengan motor, menunjukkan ketertarikan pada motor-motor klasik.

Berita Rekomendasi

Menanggapi viralnya salah seorang muridnya tersebut, Endang Suherman memaparakan awal mula mengetahui satu siswanya viral karena mirip dengan Wakil Presiden RI, Gibran.

Endang mengaku mengetahui anak didiknya viral di media sosial dari anak-anak yang membicarakan tentang Ramdan. 

Waktu itu, saat pihaknya memberikan gambar foto Presiden, Prabowo Subianto dan Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka.

"Katanya, Pak ini ada siswa kita yang mirip dengan Wapres. Pas dilihat dibuktikan lagi, kami melihat foto Wapres ternyata ya benar mirip," ujar Endang kepada Tribun Jabar di halaman sekolahnya, Senin (11/11/2024) siang.

Baca juga: Perkenalkan Ini Ramdan Siswa SMPN 1 Pangandaran yang Wajahnya Mirip Wapres Gibran

"Waktu itu, foto presiden dan wakil presiden itu tadinya untuk dipasang di ruangan kelas. Tapi, untuk poto Wapres sama anak-anak itu langsung dilihat dan disamakan dengan Ramdan yang viral itu."

"Saat tahu mirip, itu langsung dibikin konten sama anak-anak. Jadi, ramainya ketika di kelas ada gambar poto Wapres. Ramainya, itu sekitar 2, 3 hari kebelakang," katanya.

Mengetahui anak didiknya viral, Ia mengaku bersyukur karena si anak bisa viral dalam hal kebaikan.

"Saya bersyukur anak ini bisa viral dalam hal kebaikan. Semoga Ramdan bisa menjadi teladan dalam sikap dan prestasi," ujarnya.

Hingga kini, Endang belum bertemu dengan Ramdan karena siswa tersebut sedang berada di Jakarta untuk keperluan tayangan televisi.

"Jadi, saya juga belum ketemu. Kemarin berangkat ke Jakarta, ada laporan ke saya bahwa kata wali kelasnya izin dia akan berangkat ke Jakarta (dipanggil satu telivisi)," tutupnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunpriangan.com dengan judul Viral Siswa SMP di Pangandaran Wajahnya Mirip Wapres Gibran, Lengkap Konfirmasi Kepsek

Konten ini disempurnakan menggunakan Kecerdasan Buatan (AI).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas