Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pimpin Rakor Tindak Lanjut Kunker Wapres, Gubernur Sugianto Beri Solusi Atasi Masalah Lingkungan

Pimpin rakor tindak lanjut kunker Wapres RI Gibran Rakabuming, Gubernur Sugianto Sabran memberikan solusi dalam atasi masalah lingkungan di Kalteng

Editor: Content Writer
zoom-in Pimpin Rakor Tindak Lanjut Kunker Wapres, Gubernur Sugianto Beri Solusi Atasi Masalah Lingkungan
Istimewa
Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran saat pimpin Rapat Koordinasi (Rakor) tindak lanjut Kunjungan Kerja (Kunker) Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) Gibran Rakabuming ke Kota Palangka Raya, Provinsi Kalteng, bertempat di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Jumat (15/11/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran pimpin Rapat Koordinasi (Rakor) tindak lanjut Kunjungan Kerja (Kunker) Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) Gibran Rakabuming ke Kota Palangka Raya, Provinsi Kalteng, bertempat di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Jumat (15/11/2024).

Dalam rakor tersebut, Gubernur H. Sugianto Sabran menyampaikan beberapa hal yang menjadi perhatian utama dari Wapres Gibran, mulai dari penguatan pasar tradisional, pendidikan, kesehatan, hingga penataan lingkungan yang bersih, sehat, dan bersih.

Disampaikan Gubernur Sugianto, soal kebersihan lingkungan ini seringkali disepelekan, padahal adalah fondasi penting bagi tumbuh kembang anak-anak, baik secara fisik, mental, maupun sosial.

Menurutnya, lingkungan yang kotor menyebabkan berbagai dampak buruk bagi anak-anak, seperti gangguan kesehatan, anak mudah terkena penyakit, kekurangan gizi, dan stunting, serta anak-anak juga tidak aman dan nyaman bermain. Sebaliknya, jika lingkungannya bersih dan indah, anak-anak akan tumbuh sehat dan kuat, mereka nyaman bermain bersama teman, bereksplorasi, dan berkreasi.

”Itulah pula yang mendasari keinginan saya untuk memperbanyak Ruang Terbuka Hijau atau RTH. Oleh karena itu, kita harus bekerja bersama-sama, semua harus bergerak, mulai dari RT, RW, Kelurahan/Desa, Kecamatan, Kota, hingga Provinsi, untuk menata Kota Palangka Raya agar semakin bersih dan indah”, ungkap Gubernur Sugianto.

Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai ini menegaskan, sosialisasi dan edukasi menjaga kebersihan lingkungan kepada masyarakat perlu digencarkan, khususnya perilaku tidak membuang sampah sembarangan. 

Selain itu, kerja bakti warga masyarakat juga perlu dihidupkan, sehingga semua memiliki tanggung jawab dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

Berita Rekomendasi

”Pengelolaan sampah juga harus mendapatkan perhatian serius kita bersama. Kami Pemprov Kalteng melalui dinas-dinas terkait tentunya berkomitmen untuk mendorong penataan lingkungan yang bersih, sehat, dan indah di seluruh kota dan kabupaten se-Kalimantan Tengah. Kita mulai dari Kota Cantik Palangka Raya, Ibu Kota Provinsi, Wajah dari Kalimantan Tengah,” ujar Gubernur Sugianto.

Baca juga: Gubernur Sugianto Sabran Buka Jambore Pendidikan dan Jambore Pemuda

Sebagaimana diberitakan, menindaklanjuti kunjungan kerja Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming ke Kota Palangka Raya, beberapa waktu yang lalu, Gubernur Sugianto juga telah meninjau langsung Kampung Ponton yang menjadi perhatian dari Wapres Gibran terkait pengelolaan sampah. 

Dalam kunjungannya, Gubernur Sugianto mengatakan, lingkungan banyak sampah disebabkan oleh pola perilaku yang tidak sehat yang terbiasa membuang sampah tidak pada tempatnya. Selain itu juga, membuang sampah tidak pada tempatnya dapat membuat lingkungan tercemar yang menyebabkan pencemaran sumber air, kurangnya akses terhadap air bersih, sanitasi yang buruk serta penularan Penyakit. 

Tidak hanya itu saja, masalah stunting dan gizi buruk ini dapat disebabkan oleh sanitasi yang buruk sehingga dapat menimbulkan penyakit infeksi pada balita serta diare dan kecacingan yang dapat mengganggu proses pencernaan dalam proses penyerapan nutrisi, jika kondisi ini terjadi dalam waktu lama dapat mengakibatkan stunting.

Disampaikan Gubernur Sugianto, berdasarkan Undang-Undang (UU) Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah pada Pasal 8. Wewenang Pemerintah Provinsi (Pemprov) melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Prov. Kalteng terkait program persampahan yaitu menetapkan kebijakan dan strategi dalam pengelolaan sampah sesuai dengan kebijakan Pemerintah, memfasilitasi kerja sama antardaerah dalam satu provinsi, kemitraan, dan jejaring dalam pengelolaan sampah, menyelenggarakan koordinasi, pembinaan, dan pengawasan kinerja kabupaten/kota dalam pengelolaan sampah serta memfasilitasi penyelesaian perselisihan pengelolaan sampah antarkabupaten/antarkota dalam 1 (satu) provinsi.

Adapun, kegiatan yang telah dilaksanakan DLH Prov. Kalteng pada bidang persampahan (sarana prasarana pengelolaan sampah dan penguatan sumber daya manusia) meliputi hibah Tong Sampah ke SDN dan SMPN ke 14 Kabupaten/Kota Se-Kalteng pada Tahun 2018, hibah Komposter dan Tong Sampah Ke 14 DLH Kabupaten/Kota se-Kalteng pada Tahun 2019, hibah Tong Sampah di Kota Palangka Raya ke SDN, SMPN, Panti Asuhan, Lembaga Kemasyarakatan, Masjid, Gereja, Pura, Vihara, dan Balai Basarah pada Tahun 2019. 

Lalu, bimbingan teknis Penguatan Kinerja Kelembagaan Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat pada Tahun 2022, bimbingan teknis peningkatan kapasitas kelembagaan dalam pengelolaan sampah organik menjadi eco enzyme dan budidaya maggot bagi Masyarakat dan Kelembagaan Se-Palangka Raya pada Tahun 2023, bimbingan Teknis Manajemen Pengelolaan Bank Sampah Se-Kota Palangka Raya pada Tahun 2024, bimbingan Teknis Manajemen Pengelolaan Bank Sampah bagi Bank Sampah Kabupaten/Kota Se- Kalteng pada Tahun 2024 serta bimbingan Teknis Pengelolaan Sampah Organik Menjadi Eco Enzyme dan Kerajinan Eco Print Bagi Dharma Wanita Persatuan (DWP) dan Pemberdayaan Persatuan Keluarga (PKK) pada Tahun 2024.

Rapat koordinasi dihadiri Plt. Sekda Prov. Kalteng H. M. Katma F. Dirun, Pj. Wali Kota Palangka Raya beserta Dandim, Kepala Perangkat Daerah terkait, camat, lurah, dan Ketua RT se-Kota Palangka Raya, Para Staf Ahli Gubernur dan Asisten Sekretaris Daerah serta Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemprov Kalteng, Pj. Wali Kota Palangka Raya beserta Dandim, Kepala Perangkat Daerah terkait, camat, lurah, dan Ketua RT se-Kota Palangka Raya. (*)

Baca juga: Dipimpin Sugianto Sabran, Capaian Pembangunan Kalimantan Tengah Tunjukkan Tren yang Positif

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas