Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kepada Mayor Teddy, Miftah Maulana Akui Salah dan Minta Maaf lalu Berterima Kasih kepada Warganet

Pendakwah Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah mengakui kesalahannya karena telah mengolok-olok Sunhaji.

Penulis: Febri Prasetyo
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Kepada Mayor Teddy, Miftah Maulana Akui Salah dan Minta Maaf lalu Berterima Kasih kepada Warganet
Tribun Jogja/Iwan Al Khasni
Sun Haji, pedagang es teh asal Grabag, Magelang didatangi oleh Miftah Maulana setelah videonya viral di media sosial, Rabu (4/12/2024). Miftah datang dari Jakarta untuk meminta maaf kepada Sunhaji lantaran candaanya ke penjual es teh itu viral di media sosial. 

Miftah memeluk Sunhaji saat berkunjung ke rumahnya.

Penceramah itu tiba di rumah Sunhaji hari Rabu (4/11/2024) pukul 07.00 WIB. Dia berangkat dari Jakarta.

Selepas turun dari kendaraannya, Miftah disambut beberapa orang, salah satunya Sunhaji.

Pemilik Pondok Pesantrean Ora Aji itu tampak memeluk Sunhaji. Keduanya kemudian masuk ke ruang tamu.

Sembari duduk di samping Sunhaji, Miftah menyampaikan permintaan maafnya.

Pada momen itu Miftah kembali menegaskan bahwa dia hanya bercanda.

Baca juga: Olokan Gus Miftah Berbuah Berkah: Sunhaji Dapat Rp100 Juta, Modal Usaha dari Prabowo, Umrah Gratis

"Saya minta maaf, sering ikut pengajian, kan? Meskipun niatnya bercanda, tapi aku salah minta maaf," katanya.

Berita Rekomendasi

Dia mengatakan tak menyangka akan ada pemberitaan ramai perihal peristiwa di Magelang itu.

Oleh karena itu, dia memutuskan untuk meminta maaf langsung kepada Sunhaji.

Tak hanya itu, dia berjanji bakal menggelar pengajian di tempat Sunhaji dan mendatangkan Habib Zaidan

"Saya sudah hubungi, kapan dia bisa menemani pengajian, dan menyatakan siap," katanya.

Acara pengajian dan sholawatan itu akan digelar sebelum tanggal 17 Desember 2024 di Desa Banyusari, Kecamatan Grabag.

Sunhaji pun berlinang air mata setelah mendengar perkataan Miftah. Di samping itu, dia mengaku sudah memaafkan Miftah dan menganggap semua ini ada hikmahnya. 

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/TribunJogja.com/Iwan Al Khasni/Kompas.com/Fika Nurul Ulya)

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Cerita Sun Haji, Penjual Es Teh yang Didatangi Gus Miftah, Kini Kebanjiran Tawaran Bantuan

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas