Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT Meletus, Warga Flores Timur Terkena Abu Panas saat Sedang di Kebun

Gunung Lewotobi Laki-laki NTT meletus pada Kamis (20/3/2025) pukul 22.56 WITA. Seorang warga Flores Timur terkena abu panas saat sedang berkebun

Editor: Glery Lazuardi
zoom-in Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT Meletus, Warga Flores Timur Terkena Abu Panas saat Sedang di Kebun
TRIBUNFLORES.COM/PAUL KABELEN
KORBAN ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI - Gunung Lewotobi Laki-laki NTT meletus pada Kamis (20/3/2025) pukul 22.56 WITA. Gunung Lewotobi menyemburkan abu setinggi 8.000 meter di atas puncak atau kurang lebih sekitar 9.584 m di atas permukaan laut. Seorang warga Flores Timur terkena abu panas saat sedang di kebun hingga menderita luka bakar parah. 

TRIBUNNEWS.COM, NTT - Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT meletus pada Kamis (20/3/2025) pukul 22.56 WITA.

Gunung Lewotobi Laki-laki menyemburkan abu setinggi 8.000 meter di atas puncak atau kurang lebih sekitar 9.584 m di atas permukaan laut.

Seorang warga Flores Timur terkena abu panas saat sedang di kebun hingga menderita luka bakar parah.

Pada saat kejadian, warga Flores Timur itu sedang di kebun di Desa Nurabelen, Kecamatan Ile Bura, Kabupaten Flores Timur.

Jarak antara Desa Nurabelen dan Gunung Lewotobi Laki-laki sekitar 6 km.

Baca juga: Detik-detik Gunung Lewotobi Meletus, Warga Teriak, Ada yang Lari ke Perbatasan Flores Timur

“Ledakan memang sangat besar, warga terkena abu panas dan material dari Gunung Lewotobi” kata Wakil Bupati Flores Timur, Ignasius Boli Uran, pada Kamis (20/3/2025).

Warga Flores Timur terkena abu panas letusan Gunung Lewotobi itu bernama Hendrikus Kwuta.

Berita Rekomendasi

Pasca terkena abu panas, Hendrikus Kwuta dibawa ke Puskesmas Lewolaga.

Hendrikus mengalami luka bakar para di sekujur tubuh, seperti tangan, muka, badan, dan kaki.

“Satu warga alami luka bakar parah,” kata Wakil Bupati Flores Timur.

Kini, kata Wakil Bupati Flores Timur, korban masih menjalani perawatan intensif.

“Dia menjalani perawatan medis di puskesmas,” kata dia.

Pos Pengamatan Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur NTT melaporkan telah terjadi erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Nusa Tenggara Timur pada tanggal 20 Maret 2025 pukul 22:56 WITA dengan tinggi kolom abu teramati ± 8.000 m di atas puncak (± 9.584 m di atas permukaan laut).

Kolom abu teramati berwarna kelabu hingga hitam dengan intensitas tebal condong ke arah barat daya dan barat. 

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas