Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Resep Tongseng Kambing yang Enak, Mudah Dibuat di Rumah sebagai Menu Spesial Idul Adha

Berikut resep dan cara membuat masakan tongseng kambing sebagai hidangan Idul Adha.

Penulis: Nuryanti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Resep Tongseng Kambing yang Enak, Mudah Dibuat di Rumah sebagai Menu Spesial Idul Adha
sajiansedap.grid.id
Resep Tongseng Kambing. Berikut resep dan cara membuat tongseng kambing sebagai hidangan Idul Adha. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut resep dan cara membuat tongseng kambing sebagai hidangan Idul Adha.

Daging kurban cocok dibuat menjadi masakan tongseng.

Untuk membuat tongseng kambing yang enak dan empuk, cukup mudah dan cepat.

Bahan dan bumbu yang digunakan untuk membuat tongseng kambing juga mudah.

Baca juga: Resep Sate Kambing Kecap Pedas, Ini Tips Agar Daging Empuk

Berikut resep dan cara membuat tongseng kambing, yang Tribunnews.com himpun dari sajiansedap.grid.id:

Bahan-bahan

Bahan

  • 500 gram daging paha kambing, rebus 1/2 matang
  • 2 lembar daun salam, untuk merebus daging
  • 2 cm jahe, memarkan, untuk merebus daging
  • 1.000 ml air
  • 4 buah bawang merah, iris tipis
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1 batang serai, memarkan
  • 4 buah cabai rawit merah, potong 2 cm
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1.500 ml santan
  • 4 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 100 gram kol, potong 2 cm
  • 2 batang daun bawang, potong kasar
  • 1 buah tomat merah, potong
  • 4 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus

  • 4 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 1 sendok teh merica
  • 4 buah kemiri, sangrai
  • 3 cm kunyit, bakar
  • 2 cm jahe
  • 1 sendok teh ketumbar

Pelengkap

  • 2 sendok makan bawang merah goreng

Langkah Pembuatan

  1. Rebus daging kambing, daun salam, jahe dan air sampai lunak. Angkat dan buang airnya. Potong-potong.

  2. Tumis bawang merah, bumbu halus, daun salam, lengkuas, serai, cabai rawit merah sampai harum dan matang betul.

  3. Masukkan daging kambing. Aduk sebentar. Tambahkan kecap manis, garam, dan gula.

  4. Aduk rata, Tuangkan santan. Didihkan sambil diaduk sesekali agar santan tidak pecah.

  5. Bila semua bumbu sudah meresap di dalam daging, tambahkan kol, daun bawang, dan tomat.

  6. Biarkan sebentar lalu angkat. Sajikan dengan taburan bawang goreng.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas