Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Resep Nastar Nanas Kismis yang Bisa Jadi Camilan Sore Hari Bersama Keluarga

Berikut ini resep Nastar Nanas Kismis yang cocok untuk dijadikan camilan di sore hari bersama keluarga.

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Resep Nastar Nanas Kismis yang Bisa Jadi Camilan Sore Hari Bersama Keluarga
Sajian Sedap
Resep Nastar Nanas Kismis - Resep Nastar Nanas Kismis berikut ini sangatlah cocok untuk dijadikan camilan di sore hari bersama keluarga. 

TRIBUNNEWS.COM - Resep Nastar Nanas Kismis dapat dilihat di dalam artikel berikut ini.

Nastar Nanas Kismis menjadi salah satu ide camilan yang paling pas untuk dijadikan camilan keluarga di sore hari.

Dengan waktu 60 menit saja, Anda sudah bisa menyajikan Nastar Nanas Kismis kepada keluarga.

Cara membuat Nastar Nanas Kismis pun sangatlah mudah.

Hanya perlu bahan-bahan yang simpel, Nastar Nanas Kismis sudah bisa langsung disajikan.

Berikut resep Nastar Nanas Kismis, dikutip Tribunnews.com dari Sajian Sedap:

Bahan-bahan

Bahan Kulit

  • 15 gram susu bubuk
  • 25 gram maizena
  • 250 gram tepung terigu protein rendah
  • 2 kuning telur
  • 1 sendok teh wijen untuk taburan
  • 50 gram gula tepung
  • 150 gram margarin
  • 1/4 sendok teh garam

Bahan Olesan (aduk rata)

  • 1 sendok makan susu cair
  • 2 kuning telur

Bahan Isi

  • 1/2 cm kayumanis
  • 200 gram nanas, diparut
  • 50 gram kismis, diseduh
  • 50 gram gula pasir
  • 1/8 sendok teh garam
  • 1 butir cengkeh
  • 1 sendok teh air jeruk nipis

Langkah Pembuatan

  1. Isi, masak nanas sampai air meresap. Tambahkan gula pasir, garam, cengkeh, dan kayumanis. Masak sambil diaduk lagi sampai kering. Tambahkan air jeruk lemon dan kismis. Aduk rata. Dinginkan.

  2. Kulit, kocok margarin, garam, dan gula tepung 7 menit. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.

  3. Masukkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.

  4. Ambil adonan kulit. Beri isi. Bentuk bulat. Tekan ke dalam loyang pai kecil yang dioles margarin.

  5. Oven dengan api bawah suhu 150 derajat Celsius 25 menit. Oles dengan bahan olesan. Tabur wijen. Oven lagi dengan api bawah suhu 150 derajat Celsius 10 menit sampai matang. Keluarkan dari loyang.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas