Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pulau Unik Ini Berbentuk Huruf 'S' dan Didiami 20 Ribu Flamingo

Pulau unik ini berbentuk huruf ‘S’ dan merupakan tempat utama berkembang biak bagi flamingo.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pulau Unik Ini Berbentuk Huruf 'S' dan Didiami 20 Ribu Flamingo
Telegraph
Pulau Kamfers Dam. 

TRIBUNNEWS.COM - Ada sebuah pulau buatan unik di sebelah utara Kimberley, Afrika Selatan. Namanya pulau Kamfers Dam.

Pulau unik ini berbentuk huruf ‘S’ dan merupakan tempat utama berkembang biak bagi flamingo.

Luasnya sekitar 400 hektar dan dihuni hampir 20.000 lebih flamingo.

Pembangunan pulau ini dilakukan pada bulan September 2006. Ahli Ornitologi, Mark D Anderson, meminta bantuan dari perusahaan lokal Ekapa Mining untuk memindahkan 26.000 ton material untuk menciptakan pulau tersebut.

undefined
Ada 20.000 flamingo di pulau ini.

Apalagi semua material dikirim melalui sepanjang jalan setapak sejauh 200 meter yang sempit.

Materia lalu disimpan dengan baik sampai membentuk pulau dengan huruf ‘S’.

Setelah pulau itu terbangun, dalam beberapa minggu sekitar 10.000 flamingo tiba.

Berita Rekomendasi

Jumlah Flamingo semakin banyak pada musim dingin, hingga sekarang mencapai 20.000 flamingo

Di pulau tersebut, hewan yang dilindungi ini berkembang biak, mengumpulkan makanan, serta membangun kelompoknya masing-masing.

Setiap musim panas, hampir dua ribu pasang flamingo dibiakkan dan menghasilkan sekitar 9.000 anak.

Tentu saja keberhasilan pengembangbiakan ini diharapkan bisa membuat populasi hewan ini meningkat dan terhindar dari kepunahan.

Pulau tempat flamingo ini merupakan yang pertama di Afrika Selatan, yang keempat di Afrika, dan yang ke 6 di dunia.

Mentari Desiani Pramudita/Intisari-online.com


Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas