Stephen Hawking Meninggal, Neil deGrasse Tyson Ucapkan Kalimat Duka yang Ilmiah ini
Neil yang menjadi suksesor Carl Sagan di acara Cosmos ini juga turut menyampaikan rasa dukanya terhadap Stepehn Hawking melalui akun Twitter-nya
Penulis: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka datang di hari perayaan Ulang Tahun Albert Einstein tahun ini.
Rabu ini (14/03/2018), Ilmuwan Stephen Hawking meninggal dunia di usianya yang ke 76 tahun.
Hal ini pertama kali diungkapkan oleh pihak keluarganya yang dilansir dari BBC.com.
Ahli teori fisika asal Inggris ini dikenal akan penemuan terobosannya tentang lubang hitam dan relativitas.
Ia pun menjadi penulis dari buki-buku ilmiah populer, di antaranya A Brief History of Time.
Anak-anaknya, Lucy, Robert dan Tim mengungkapkan:
"Kami sangat berduka kehilangan ayah kami hari ini.
Beliau merupakan ilmuan yang hebat yang meninggalkan hasil karya ilmiah serta penemuan akan terus hidup bertahun-tahun."
Mereka memuji keberanian dan ketekunan sang ayah, serta kecerdasan dan selera humor yang menginspirasi banyak orang.
"Kami akan merindukannya selamanya."
Kesedihan kala mendengar kabar duka ini juga disampaikan oleh astrophysicist terkemuka di dunia, Neil deGrasse Tyson.
Neil yang menjadi suksesor Carl Sagan di acara Cosmos ini juga turut menyampaikan rasa dukanya melalui akun Twitter pribadinya di @neiltyson.
Menariknya, ia tak menulis kalimat mengharu biru di cuitannya tersebut.
Neil deGrasse memandang kepergian sosok Stephen Hawking ini dari sudut pandang scientific yang dianutnya
"Kepergian sosoknya (Stephen Hawking) meninggalkan kekosongan intelektual di belakangnya. Tapi kekosongan ini bukanlah hal yang benar-benar kosong. Anggap saja sebagai semacam energi vakum yang menyerap struktur dari ruang waktu yang tidak sesuai dengan ukurannya. Stephen Hawking, RIP 1942-2018." Tulis Neil deGrasse Tyson menanggapi kepergiannya
Ya, sepertinya Neil menganggap kepergian Neil adalah sesuatu yang bisa terjelaskan dalam dunia astrofisika.
Anyway, selamat jalan Stephen Hawking, dunia sains akan meneruskan segala ilmu yang kau tinggalkan
(Tribunnews.com/ Bobby Wiratama)