Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Fakta-fakta Lebah Raksasa Asal Maluku, Pernah Dijual Ratusan Juta Rupiah

Lebah Wallace tak hanya memiliki ukuran besar, dia juga memiliki beberapa karakteristik unik yang tidak dimiliki lebah lain.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Fakta-fakta Lebah Raksasa Asal Maluku, Pernah Dijual Ratusan Juta Rupiah
CLAY BOLT via BBC
Seekor lebah raksasa betina Wallace ditemukan di Maluku Utara. 

saat membuat sarang Peneliti lebah dari LIPI Sih Kahono menyebut M. pluto memiliki perilaku yang sangat unik. Lebah betina Wallace akan menggunakan resin atau getah dari tanaman seperti Anisoptera thurifera untuk membuat sarang di dalam sarang rayap Microcerotermes amboinenses.

Baca: Kisah di Balik Penemuan Kembali Lebah Terbesar di Maluku

Lebah betina yang ukurannya sangat besar akan keluar masuk sarang rayap, mencari dan membawa resin untuk "ruang pribadinya".

Hal ini pula yang dijumpai empat peneliti Internasional di hutan hujan tropis Maluku Januari lalu.

Sebelum menemukan dan memotret lebah Wallace, mereka menjumpai gundukan sarang rayap di sebuah pohon.

5. Perjumpaan dengan lebah Wallace

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) mencatat, lebah Wallace ditemukan pertama kali pada 1859 oleh Alfred Russel Wallace. Namun baru pada 1861 lebah ini dideskripsikan dan dinamai oleh Frederick Smith.

Sejak saat itu, lebah Wallace hanya dijumpai dengan hitungan jari, yakni pada 1863, 1951, 1953, 1981, 1991, dan terakhir 2019.

Berita Rekomendasi

6. Disimpan di berbagai museum dunia, tapi tidak di Indonesia

Meski lebah Wallace merupakan jenis asli dan endemik dari Maluku Utara, namun belum ada yang disimpan di Museum Zoologicum Bogoriense sebagai pusat depositori nasional sekaligus museum zoologi terbesar di Asia Tenggara.

Koleksi yang diperoleh sejauh ini disimpan di museum besar dunia seperti di Inggris, Belanda, dan Amerika Serikat.

7. Memiliki nilai ekonomi tinggi

Kepala Bidang Zoologi Pusat Penelitian Biologi LIPI Cahyo Rahmadi mangatakan, lebah Wallace memiliki nilai ekonomi tinggi dan pernah dijual ratusan juta rupiah.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Fakta Lebah Raksasa Asal Maluku, Pernah Dijual Ratusan Juta Rupiah" 

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas