LAPAN: ISS, Stasiun Luar Angkasa Dapat Dilihat di Langit Indonesia Setelah Subuh hingga 21 Mei
LAPAN menyebut, ISS/Stasiun Luar Angkasa berkecepatan 8 Km/detik dapat dilihat di langit Indonesia dengan mudah setelah Subuh hingga Kamis, 21 Mei 202
Penulis: Sri Juliati
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Bagi Anda yang ingin menyaksikan ISS atau Stasiun Luar Angkasa Internasional (International Space Station), ini adalah waktu yang tepat.
Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) menyebutkan, ISS akan dengan mudah diamati di langit Indonesia.
Istimewanya, ISS dapat dilihat tanpa perlu menggunakan alat bantu khusus misalnya binokuler atau teleskop.
ISS adalah sebagai satelit buatan manusia di luar angkasa yang dapat melaju hingga kecepatan 27.600 kilometer per jam atau 8 Km/detik.
Baca: ISS Dapat Dilihat dengan Mudah di Langit Indonesia, Catat Waktunya hingga 21 Mei 2020
Baca: Soal Suara Dentuman yang Terdengar di Jawa Tengah, LAPAN: Bukan Bersumber dari Langit
Peneliti Pusat Sains Antariksa LAPAN, Andi Pangerang mengatakan, kita dapat melihat ISS asal cuaca di lokasi pengamatan cerah.
Selain itu, lokasi tersebut harus bebas dari polusi cahaya dan tidak terhalang oleh pepohonan maupun bangunan/gedung tinggi.
ISS dapat diamati hingga Kamis (21/5/2020) mendatang setelah Subuh dengan durasi waktu sekitar 5 hingga 10 menit.
Andi Pangerang juga menjelaskan, pada Kamis (21/5/2020), ISS akan muncul setelah mengalami 'gerhana' atau terhalang dengan permukaan Bumi.
Sebenarnya momen ini sudah berlangsung sejak Kamis (14/5/2020) lalu.
Berikut jadwal untuk melihat ISS di langit Indonesia dengan menggunakan Bandung sebagai lokasi pengamatan, dikutip dari pussainsa.lapan.go.id:
1. Rabu, 20 Mei 2020 – Magnitudo -2,8
Terbit: 05.19.00 WIB, arah Barat Laut
Kulminasi: 05.24.11 WIB, arah Barat Daya
Terbenam: 05.29.25 WIB, arah Tenggara