Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

AS Sukses Bikin Rudal Hipersonic, Mampu Melesat 9.600 Km Per Jam

Rudal hipersonik tersebut bisa mencapai kemampuan operasional awal dalam beberapa tahun mendatang.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in AS Sukses Bikin Rudal Hipersonic, Mampu Melesat 9.600 Km Per Jam
RIA Novosti
Rudal hipersonik Tsirkon 

TRIBUNNEWS.COM, WASHINGTON D.C - Pejabat senior Angkatan Udara AS baru-baru ini mengonfirmasi kehadiran rudal hipersonik terbaru dengan kecepatan luar biasa. Rudal ini juga merupakan senjata hipersonik pertama dari Pentagon.

Dalam sebuah wawancara dengan Air Force Magazine pada 1 Oktober lalu, Mayor Jenderal Andrew Gebara, Direktur Rencana Strategis Komando Serangan Global Angkatan Udara, menjelaskan, rudal hipersonik mampu melesat dengan kecepatan hingga 6.000 mil per jam atau 9.650 km per jam.

"Benda ini mampu melesat hampir 1.000 mil dalam 10-12 menit. Itu luar biasa," ungkap Gebara kepada Air Force Magazine seperti dikutip Sputnik News.

Dengan kecepatan tersebut, rudal hipersonik AS ini mampu melesat 5.000 hingga 6.000 mil per jam atau setara 6,5 sampai 7,5 kali kecepatan suara.

Rudal hipersonik AGM-183A Air-Launching Rapid-Response Weapon (ARRW) akan melakukan peluncuran pertama pada akhir 2021 mendatang.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah 22 Oktober: AS Umumkan Keberadaan Rudal Nuklir Soviet di Kuba

Komandan Komando Serangan Global Angkatan Udara AS Jenderal Timothy M. Ray mengatakan, rudal hipersonik tersebut merupakan senjata hipersonik yang dimiliki Pentagon alias Departemen Pertahanan negeri uak Sam.

Baca juga: China Sebar Rudal Hipersonik DF-17 ke Wilayah Pesisir yang Berhadapan dengan Taiwan

Sang jenderal berharap, rudal hipersonik tersebut bisa mencapai kemampuan operasional awal dalam beberapa tahun mendatang.

Berita Rekomendasi

"Senjata tersebut secara unik akan dibawa oleh bomber B-52 Stratofortress, yang telah menerima sejumlah peningkatan baru yang memungkinkannya untuk menembakkan rudal jarak jauh," kata Ray.

Masih kalah cepat dari rudal hipersonik Rusia

Hanya, Sputnik News menyebutkan, rudal hipersonik AS masih belum mampu mengalahkan kecepatan rudal hipersonik Rusia. 

Saat ini, Rusia memiliki rudal hipersonik AWWR, masing-masing adalah Kinzhal yang mampu melesat 7.600 mil per jam (Mach 10) dan Avangard yang mampu melesat 15.300 mil per jam (Mach 20).

Satu rudal hipersonik lagi bernama Tsirkon, yang baru diuji coba pekan lalu, juga mampu melesat dalam level kecepatan Mach 8.

Sumber: Sputnik News | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

Artikel ini tayang di Kontan dengan judul Meluncur 9.600 km per jam, rudal hipersonik ini akan jadi andalan Angkatan Udara AS 

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas