Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

NASA Akan Membuat Kebun Sayur di Luar Angkasa, Jamin Astronot Tak Kekurangan Suplai Makanan

Meski rencana ini tidaklah mudah, namun tak menyurutkan niatan NASA untuk memproduksi tanaman di luar angkasa dalam skala besar

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Sanusi
zoom-in NASA Akan Membuat Kebun Sayur di Luar Angkasa, Jamin Astronot Tak Kekurangan Suplai Makanan
Gregg Newton / AFP
NASA 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kemajuan teknologi yang makin tahun makin berkembang, membuat NASA kembali berinovasi dengan menumbuhkan tanaman di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).

Meski rencana ini tidaklah mudah, namun tak menyurutkan niatan NASA untuk memproduksi tanaman di luar angkasa dalam skala besar. Ide ini muncul, untuk mengantisipasi adanya kekurangan bahan pangan sehat bagi astronot.

Baca juga: Roket SpaceX Elon Musk akan Tabrak Bulan setelah Tujuh Tahun di Luar Angkasa

Mengingat pengiriman pangan dari Bumi keluar angkasa memakan waktu cukup lama, lantas menyebabkan makanan kemasan yang dikirim dari Bumi kerap kali mengalami degradasi atau penurunan nilai gizi. Hal inilah yang dikhawatirkan NASA akan membuat para astronot yang berada di luar angkasa mengalami kekurangan nutrisi.

"Proyek skala kecil yang dilakukan di stasiun luar angkasa hari ini fokus pada melakukan penelitian utama yang terkait dengan pertumbuhan dan kinerja tanaman," jelas NASA dilansir dari Popular Science.

Baca juga: Berlian Langka Asal Luar Angkasa Akan Dilelang, Bayarnya Bisa Pakai Kripto

Sebelumnya NASA diketahui telah melakukan uji coba ini. Dengan menggunakan teknik hiperspektral, inovasi ini membuat NASA dapat menangkap dan memproses sejumlah informasi dari seluruh spektrum elektromagnetik, sehingga para ilmuwan dapat mengembangkan tanaman kesehatan dengan sistem pemantauan.

Nantinya dengan menggembangkan teknik tersebut, NASA dapat memantau kesehatan tanaman secara mandiri hingga memberikan peringatan pada astronot jika ada tanaman yang terinfeksi mikroba.

Berita Rekomendasi

Dalam proyek kali ini NASA tak sendiri, pihaknya akan dibantu Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA). Hingga saat ini NASA masih melakukan penelitian terhadap penggunaan microgreens atau nutrisi pada tanaman di Kennedy Space Center.

NASA berharap dengan terciptanya alat ini dapat menghasilkan tanaman yang bergizi sehingga para astronot di ISS tak lagi mengalami risiko kekurangan gizi selama mengorbit di luar angkasa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas