Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Fakta Konflik Via Vallen dan Jerinx SID, Saling Balas di Media Sosial Hingga Permintaan Maaf

Berikut fakta konflik Via Vallen dan Jerinx SID yang saling berbalas di media sosial.

Penulis: Umar Agus W
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Fakta Konflik Via Vallen dan Jerinx SID, Saling Balas di Media Sosial Hingga Permintaan Maaf
Instagram/jrxsid dan viavallen
Fakta konflik Via Vallen dengan Jerinx SID 

TRIBUNNEWS.COM - Beberapa pekan terakhir media sosial ramai akan cuitan drummer dari Band Superman Is Dead (SID), Jerinx yang mengkritik Via Vallen.

Kritikan Jerinx tersebut ditujukan kepada Via Vallen yang kerap membawakan lagu "Sunset di Tanah Anarki" milik SID.

Lewat akun media sosial twitternya @JRX_SID, ia menuding jika Via meraup keuntungan dari lagu tersebut.

Jerinx juga menganggap Via Vallen tidak memahami betul isi dari lagu tersebut.

Dari konflik di atas berikut Tribunnews.com sajikan fakta-fakta seputar keduanya:

Baca: Ramai Jerinx Vs Via Vallen Soal Sunset di Tanah Anarki, Personel SID Malah Nyanyi Lagu Sayang

1. Via Vallen Tak Minta Izin

Awalnya Jerinx menegur Via karena tidak pernah meminta izin untuk membawakan lagu SID bertajuk "Sunset di Tanah Anarki" (SDTA).

Berita Rekomendasi

Hal itu dikatakan Jerinx dalam akun Twitternya, @JRX_SID pada Jumat (9/11/2018) .

"Ngefans tapi sama sekali ga pernah minta ijin bawain lagu SID. Dan lagu ini pesannya besar," kata Jerinx.

Menurut Jerinx, lagu SDTA mempunyai peran penting dari kesuksesan yang diraih Via selama ini.

Namun, dia menilai Via justru sudah merendahkan lagu itu.

"Vallen paham gak apa yg ia nyanyikan? Ini bukan ttg nominal. She's DEGRADING the meaning of the song," sambung Jerinx.

"Tanpa Sunset di Tanah Anarki, Vallen ga akan ada di posisinya saat ini," ujarnya.

2. Via Vallen Sudah Minta Maaf

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas