Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta Terbaru Pembunuhan Mayat dalam Drum, Polisi Tangkap Pelaku Ketiga

Yudi alias Dasep, yang diciduk pada Jumat (24/11/2018) pukul 12.15 WIB di daerah Kampung Cilalay Bodas, Sukabumi, Jawa Barat.

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Sri Juliati
zoom-in Fakta Terbaru Pembunuhan Mayat dalam Drum, Polisi Tangkap Pelaku Ketiga
Tribunnews
Abdullah Fithri Setiawan alias Dufi, mantan jurnalis yang ditemukan tewas di dalam drum di sebuah lahan kosong di kawasan Bogor, Jawa Barat, Minggu (18/11/2018). 

Yudi merupakan seorang wiraswasta yang bertempat tinggal di Sukabumi.

Dengan ditangkapnya Dasep, masih tersisa satu orang pelaku lagi.

Dari hasil pengakuan tiga tersangka yang sudah diamankan polisi, muncullah sebuah nama yaitu Zaenal.

"Sekarang mencari keberadaan Zaenal dan barang bukti berupa mobil Innova putih," jalas Dedi.

Diberitakan sebelumnya, telah terjadi pembunuhan terhadap mantan wartawan bernama Abdullah Fithri Setiawan alias Dufi.

Para pelaku memasukkan jasad korban ke dalam drum plastik berwarna biru dan ditemukan oleh seorang pemulung di Kawasan Industri Kembang Kuning, Klapanunggal, Bogor pada Minggu (18/11/2018) sekitar pukul 06.30 WIB.

Polisi berhasil membekuk tersangka M Nurhadi di rumah kontrakannya di Bantargebang, Bekasi Jawa Barat, pada Selasa (20/11/2018).

Baca: Terjadi 4 Kasus Pembunuhan dalam Sepekan, Wanita Pemandu Lagu Hingga Mayat Dalam Drum

Berita Rekomendasi

Barang bukti yang berhasil diamankan polisi saat menangkap tersangka antara lain, golok, laptop, tas kamera, STNK mobil, SIM korban dan beberapa barang lain.

Selain Nurhadi, polisi juga mengamankan seorang wanita yang diketahui adalah istri tersangka.

Selain pasangan suami isteri ini, polisi menduga masih ada dua pelaku lainnya.

Pembunuhan Dufi diduga dilakukan pada Sabtu (17/11/2018) siang, di rumah kontrakan Kampung Bubulak, Bojongkulur.

(Tribunnews.com / Bunga)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas