Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Terungkap Penyebab Kematian Stan Lee karena Dua Masalah Medis Ini

Penyebab kematian kreator superhero Marvel, Stan Lee akhirnya terungkap. Pada sertifikat kematian itu, Stan dikremasi.

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Terungkap Penyebab Kematian Stan Lee karena Dua Masalah Medis Ini
Kolase Instagram @therealstanlee dan kompasiana.com
Penyebab kematian Stan Lee akhirnya terungkap 

TRIBUNNEWS.COM - Penyebab kematian kreator superhero Marvel, Stan Lee akhirnya terungkap.

Dilansir Tribunnews.com dari TMZ pada Kamis (29/11/2018), Stan Lee meninggal karena serangan jantung dan gangguan pernapasan.

Hal ini diketahui dari sertifikat kematiannya yang diterbitkal oleh Departemen Kesehatan Los Angeles.

Dokumen kematiannya tercatat juga bahwa Stan Lee menderita pneumonia aspirasi.

Pneumonia aspirasi sendiri adalah kondisi saat masuknya makanan, asam lambung, air liur atau benda asing lainnya ke paru-paru yang dapat memicu infeksi paru-paru.

Baca: Deretan Video Penampilan Terbaik Stan Lee Sebagai Cameo di Beberapa Film Marvel

Menurut dokumen tersebut, Lee meninggal di usia 95 tahun pada Senin 12 November 2018 pukul 09.17 waktu setempat di Cedars-Sinai Medical Center, Los Angeles.

Pada sertifikat kematian itu, Stan dikremasi dan abunya dikembalikan ke putrinya.

Berita Rekomendasi

Pekerjaannya terdaftar sebagai penulis dalam bisnis penerbitan.

Foto terakhir Stan Lee bersama anak didiknya, Roy Thomas pada 10 November 2018, dua hari sebelum kematiannya.
Foto terakhir Stan Lee bersama anak didiknya, Roy Thomas pada 10 November 2018, dua hari sebelum kematiannya. (TMZ)

Pada 10 November 2018, Stan masih tersenyum ceria duduk bersama dengan anak didiknya, penulis buku komik Roy Thomas.

Diketahui, Stan telah berjuang melawan beberapa penyakit selama satu tahun terakhir ini, termasuk maslaah penglihatan dan serangan pneumonia.

Pada akhir Februari, Stan mengungkapkan kepada media bahwa ia tengah mengidap penyakit tersebut.

Ia bahkan harus membatalkan beberapa kegiatannya akibat penyakit tersebut.

Stan Lee juga sempat mengalami gagal jantung kongestif, kondisi di mana jantung gagal memompa pasokan darah yang dibituhkan oleh tubuh.

Sebelum meninggal, Stan Lee dikabarkan sudah melakukan syuting untuk menjadi cameo di beberapa film Marvel yang akan tayang.

Seperti di 'Avengers 4' dan juga di 'Ralph Breaks the Internet'.

Baca: Sebelum Tutup Usia, Stan Lee sudah Syuting untuk Menjadi Cameo di Avengers 4

Dalam 'Ralph Breaks the Internet', Stan Lee tampil dalam bentuk animasi dan kehadirannya di film ini menjadi penampilan pertamanya sebagai cameo setelah kepergiannya.

(Tribunnews.com/Natalia Bulan R P)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas