Real Madrid Kalahkan Melilla, 2 Gelandang Banjir Pujian dari Solari
Dua gelandang Real Madrid, Isco dan Asensio dapatkan pujian dari sang pelatih Santiago Solari, usai Madrid mengalahkan Melilla 6-1 di Copa Del Rey
Penulis: Gigih
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Duo gelandang Real Madrid, Isco dan Asensio dapatkan pujian dari sang pelatih Santiago Solari, setelah Madrid mengalahkan Melilla 6-1 di Santiago Bernabeu.
Pelatih Real Madrid memberikan pujiannya atas penampilan Isco dan Asensio ketika menghadapi Melilla di ajang Copa Del Rey babak 32 besar, Kamis (6/12/2018).
Isco untuk pertama kalinya dimainkan sejak menit awal ketika Real Madrid di bawah asuhan Santiago Solari musim ini.
"Saya senang dengan permainan Isco," dikutip Tribunnews dari Marca.
"Dia punya peluang di menit awal babak pertama, mungkin itu akan jadi gol yang bagus," kata Solari.
Selain Isco, Marco Asensio juga mendapatkan pujian dari Solari.
"Saya juga senang dengan permainan Asensio, dia mencetak dua gol, dan Vinicius yang juga mencetak gol," ujar pelatih yang baru dua bulan menjabat sebagai pelatih kepala Real Madrid.
"Saya melihat semua pemain Real Madrid berkomitmen untuk meraih kemenangan untuk tim, dan itu bagus untuk kami," tutup Solari.
Sebelumnya hubungan antara Isco dan Solari dalam sorotan usai Isco yang menjadi pemain kunci Real Madrid musim lalu, justru minim diberikan kesempatan untuk bermain musim ini.
Baca: Misteri Hilangnya Isco Dari Skuat Real Madrid Saat Hadapi AS Roma di Liga Champions
Puncaknya ketika di ajang Liga Champions menghadapi AS Roma, Isco "dibuang" oleh Solari di skuat padahal namanya masuk dalam jajaran pemain yang berangkat ke Roma.
(Tribunnews.com/Gigih)