Video Live Streaming Malaysia Vs Vietnam Final Piala AFF 2018, Tonton di iNews via HP
Sedang berlangsung live streaming Malaysia vs Vietnam leg pertama final Piala AFF 2018, tonton di chanel iNews lewat HP
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Suut Amdani
Di fase penyisihan grup, Vietnam meraih tiga kemenangan dan sekali hasil imbang.
Sementara pada fase semifinal Piala AFF 2018, Vietnam menyapu laga tandang dan kandang mereka dengan kemenangan.
Dari kubu tuan rumah, menjamu Vietnam nanti, Malaysia diperkirakan tidak diperkuat oleh beberapa pemain intinya.
Aidil dan Syazwan Andik masih belum pulih dari cedera yang menimpa mereka.
Tan Cheng Hoe juga mengungkapkan, anak asuhnya selalu termotivasi saat bermain di Bukit Jalil.
"Para pemain selalu termotivasi saat bermain di Bukit Jalil, Kuala Lumpur. Suasana di Stadion ini selalu istimewa dan mendorong untuk bermain lebih baik," tutur Tan Cheng Hoe.
Untuk diketahui, Tan Cheng Hoe adalah asisten pelatih saat Malaysia menjuarai Piala AFF tahun 2010.
Mereka bertemu dengan Vietnam di fase semifinal.
Saat berlaga di Bukit Jalil, Malaysia menang 2-0 atas Vietnam.
Vietnam melaju ke partai final dan keluar sebagai juara setelah mengalahkan Timnas Indonesia dengan agregat 4-2.
"Saya tidak akan pernah melupakan 2010, memenangkan Piala AFF sebagai asisten pelatih," tutupnya.
Live score hasil Malaysia vs Vietnam leg pertama Final Piala AFF 2018 dapat diakses melalui tautan di bawah ini:
>> Link
>> Link
(Tribunnews.com/Sina)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.