Andi Darussalam Sebut Tak Ada Pengaturan Skor di Final Piala AFF 2010, tapi Ada Gol yang Aneh
Andi Darussalam Tabusalla menyebut tidak ada pengaturan skor pada pertandingan Indonesia menghadapi Malaysia di Piala AFF 2010. Namun, ada gol aneh.
Penulis: Gigih
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Andi Darussalam Tabusalla menyebut tidak ada pengaturan skor pada pertandingan Indonesia menghadapi Malaysia di Piala AFF 2010.
Manajer Timnas Indonesia di Piala AFF 2010, menyebut tidak ada pengaturan skor pada pertandingan Final antara Malaysia vs Indonesia.
Andi Darussalam Tabusalla menyebut tidak ada pengaturan skor ketika pertandingan antara Malaysia menghadapi Indonesia dimana pertandingan tersebut berkesudahan 3-0 untuk kemenangan Malaysia.
Baca: Isu Pengaturan Skor Timnas Indonesia & Perjuangan Muhammad Nasuha Yang Kepalanya Bocor demi Timnas
Baca: Jika Tak Terbukti Terlibat Pengaturan Skor, Hamka Hamzah Komentar Jeruji Besi ke Netizen
Baca: Dalang Pengaturan Skor Sepak Bola Indonesia Terkuak, Bambang Suryo Bawa Buku Biru dan Bongkar Runner
"Tidak ada (pengaturan skor)."
"Pada saat terakhir kira-kira setahun kemudian, saya bertemu orang-orang itu, orang Malaysia, saya tanya 'gimana anda bisa mainkan itu' supaya menang dari kami."
"Orang Malaysia tersebut menjawab 'kalau tidak mainkan orang abang itu, tidak bisa menang kami" ujar Andi dikutip Tribunnews dari wawancara di acara Televisi Mata Najwa, Rabu (19/12/2018).
Meski menegaskan tidak adanya pengaturan skor, namun Andi Darussalam menyebut ada gol yang aneh.
"Saya tahu, sampai detik ini saya bisa ceritakan, tidak pernah saya bisa lupa."
"Pada menit pertama, bola mestinya dibiarkan Maman Abdurrahman agar keluar, tetapi ia berikan kesempatan kepada pemain lawan untuk memberikan umpan."
"Di situlah gol pertama. Gol kedua demikian juga. Di dua pertahanan yang terbuka itu, terjadi gol yang begitu cepat dari Safee Sali (pemain Malaysia)," lanjut Andi Darussalam.
"Saya cuman ingin melihat Indonesia juara," tutup Andi.
Namun ketika dicecar pertanyaan mengenai hubungan antara keanehan gol dan pengaturan skor tersebut, Andi hanya mau menjelaskannya kepada pihak berwenang.
"Setelah saya tahu, baru saya akan cerita siapa yang ada di hotel itu, tapi saya tidak bisa karena komitmen saya di sini."
Final Leg Pertama Piala AFF 2010, sedang dikuak mengenai adanya isu pengaturan skor.
Saat itu Indonesia kalah 3-0.
Padahal di fase grup Piala AFF, Indonesia menang mutlak 5-0 dari Malaysia.
Dengan hasil itu, Indonesia gagal menjadi juara Piala AFF karena di pertemuan kedua di Indonesia, Timnas hanya menang tipis dengan skor 2-1 dari Malaysia.
Hasil tersebut membuat Malaysia unggul 4-2 secara agregat dan meraih gelar Piala AFF.
(Tribunnews.com/Gigih)