WASPADA Hujan Lebat di 15 Wilayah Ini Akibat Siklon Tropis Kenanga Sampai 23 Desember
Waspada hujan lebat di15 wilayah ini akibat Siklon Tropis Kenanga sampai 23 Desember
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Tiara Shelavie
11. Jawa Barat
12. D.I. Yogyakarta
13. Jawa Timur
14. Kalimantan Barat
15. Kalimantan Tengah
Adapun berdasar analisis Tropical Cyclone Warning Center (TCWC) Jakarta, siklon tropis Kenanga ini memiliki kecepatan maksimum 40 knot atau sekitar 75 Km per jam.
Peningkatan kecepatan angin, yang cenderung disebabkan oleh aliran massa udara dari selatan Indonesia bagian Tengah, juga diprakirakan dapat terjadi di pulau Jawa bagian selatan meliputi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTB, dan NTT.
BMKG mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologis seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, dan angin kencang terutama untuk wilayah-wilayah yang telah mendapat hujan berintensitas tinggi dalam beberapa hari.
Selain itu masyarakat yang beraktifitas di perairan khususnya selatan Pulau Sumatera juga agar mewaspadai potensi gelombang tinggi dan angin kencang.
Berikut ini ramalan prakiraan cuaca hari ini Jumat 21 Desember di Indonesia.
(Tribunnews.com/Chrysnha)