Ifan Seventeen Ucapkan Salam Perpisahan untuk Ketiga Personel yang Meninggal Dunia
Jadi satu-satunya personel Seventeen Band yang selamat dari tsunami di Banten, Ifan beri salam perpisahan untuk ketiga temannya.
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Fathul Amanah
TRIBUNNEWS.COM - Duka mendalam datang dari Seventeen Band.
Dari empat personel hanya Ifan Seventeen yang berhasil selamat dari luapan tsunami Banten yang terjadi pada Sabtu (22/12/2018) malam.
Saat tsunami terjadi Seventeen Band tengah mengisi sebuah acara di Tanjung Lesung Beach Resort bersama komedian Ade Jigo dan MC Jimmy.
Seventeen Band dan official sedang dalam acara employee gathering PLN UIT JBB di Tanjung Lesung pada Sabtu (22/12/2018).
Pada saat bersamaan, tsunami menerjang kawasan pantai di Pandeglang, Banten, dan Lampung Selatan.
Sebelumnya dikabarkan jika Bani (bassist) dan Herman (Gitaris) telah ditemukan meninggal dunia.
Baca: Andi Seventeen Juga Ditemukan Meninggal Dunia, Jenazahnya Sudah Berada di Rumah Sakit
Jenazah Bani dan Herman dimakamkan hari ini, Minggu (24/12/2018).
Pada hari ini juga, Andi drummer Seventeen Band juga ditemukan meninggal dunia.
Kabar ini dibagikan secara langsung oleh mantan gitaris Seventeen Yudhi di dalam akun Instagramnya @joddie_rose, Senin (24/12/2018).
Dengan mengunggah sebuah video, Yudhi terlihat berada di dalam mobil.
"Assalamualaikum, saya mau menginformasikan satu jenazah lagi dari sahabat kita yang bernama Mas Windu Andi Darmawan, drummernya Seventeen fix meninggal dunia.
Sekarang berada di rumah sakit mohon doanya, dan mudah-mudahan keluarganya diberi ketabahan," kata Yudhi sambil menahan air matanya.
Setelah kabar duka tersebut kembali menghampiri, sang vokalis Ifan Fajarsyah pun mengucapkan salam perpisahan pada ketiga rekannya.
Ifan menuliskan salam perpisahan melalui media sosial Instagram miliknya @ifanseventeen.
Baca: Kabar Keberadaan Istri Ifan Seventeen dari Mulan Jameela Ternyata Hoaks, Pihak Manajemen Buka Suara
"Selamat jalan drummerku tercinta @andi_seventeen ternyata Allah lebih sayang kowe dibanding harus nemenin aku disini
Husnul khotimah sob, yang tenang ya, ga akan putus doaku buat kowe, ko eman n bani,"