Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Satgas Anti Mafia Bola Tangkap Mbah Putih alias Dwi Irianto di Yogyakarta

Satgas Anti Mafia Bola yang dibentuk oleh Mabes Polri Polda Metro Jaya berhasil menangkap Mbah Putih di sebuah hotel Yogyakarta.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Sri Juliati
zoom-in Satgas Anti Mafia Bola Tangkap Mbah Putih alias Dwi Irianto di Yogyakarta
tribunjogja/azkaramadhan
Dwi Irianto, atau yang akrab disapa Mbah Putih, Sekretaris Umum (Sekum) Asprov PSSI DIY ditangkap Satgas Anti Mafia Bola. 

TRIBUNNEWS.COM - Satgas Anti Mafia Bola yang dibentuk Mabes Polri Polda Metro Jaya berhasil menangkap Mbah Putih di sebuah hotel Yogyakarta.

Pria yang memiliki nama asli Dwi Irianto ditangkap di Hotel New Shapire, Yogyakarta, pada Jumat (28/12/2018) pukul 10.00 WIB.

Mbah Putih atau Dwi Irianto merupakan satu anggota Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Baca: Mbah Putih Jelaskan Kronologi Dugaan Penipuan Persibara

"Hari ini kami menangkap satu tersangka atas nama DI atau dikenal Mbah Putih di Hotel New Shapire Yogyakarta," ujar Brigjen Dedi Presetyo, dikutip Tribunnews dari BolaSport.

Satgas Anti Mafia Bola akan membawa Mbah Putih ke Jakarta untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Mbah Putih ditangkap oleh kepolisian atas dugaan keterlibatannya dalam kasus pengaturan skor.

Dalam acara di satu stasiun televisi swasta, Mata Najwa, nama Mbah Putih mencuat setelah disebutkan Lasmi Indrayani lantaran menjadi penghubung ke mafia sepak bola.

Berita Rekomendasi

Manajar Persibara Banjarnegara ini mengungkapkan seseorang yang berinisial BM dan Mbah Putih ada dalam pembukuan daftar pengeluaran Persibara.

Baca: Mbah Putih Tanggapi Rumor Pengaturan Skor

Saat itu, manajemen Persibara Banjarnegar mengeluarkan dana hingga Rp 1,3 miliar kepada Johar.

Selain Mbah Putih, kepolisian telah menangkap Priyanto atau Mbah Pri, Yuni Artikasari alias Tika, dan Tjan Lin Eng alias Johar.

Johar Lin Eng ditangkap Satgas Anti Mafia Bola di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Kamis (27/12/2018).

Dilansir Tribunnews dari TribunJateng, Mbah putih mengaku siap untuk buka-bukaan kepada penyidik untuk memberantas mafia pengaturan skor.

"Nanti saya akan bicara jujur fakta yang saya alami, semuanya biar terang benderang.'

"Kasus Banjarnegara (Persibara) saya punya kunci, tapi ini saya simpan untuk saya pribadi dan siapapun tidak tahu."

"Dalam artian bukan alibi, tapi di hadapan penyidik saya akan sampaikan fakta," ujar Mbah Putih pada Kamis (27/12/2018) saat ditemui Tribunjogja dikediamannya.

Mbah Putih juga menyampaikan semoga kasus ini cepat selesai dan tidak menggantung.

"Kalau memang prosesnya harus berjalan sesuai proses hukum, saya akan senang," tutupnya.

Baca: Diduga Terlibat Pengaturan Skor, Mbah Putih Resmi Dinonaktifkan dari PSSI

Baca: Mbah Putih Dipecat PSSI karena Terlibat Skandal Pengaturan Skor

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas