Reaksi Tokoh Politik Pasca Tertangkapnya Bagus Bawana Putra, Penyebar Hoaks 7 Kontainer Surat Suara
Terkait tertangkapnya Bagus Bawana Putra, sejumlah tokoh politik turut memberikan tanggapannya. Siapa saja? berikut daftarnya!
Penulis: Fathul Amanah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
"Silahkan proses oleh kepolisian," pungkasnya.
Baca: Polisi Tangkap Pembuat Hoaks Surat Suara Tercoblos
3. Fadli Zon
Terakhir ada tanggapan dari Wakil Ketua DPR, Fadli Zon.
Senada dengan Andre Rosiade, Fadli Zon menegaskan bahwa Bagus Bawana Putra bukanlah relawan Prabowo-Sandi.
"Saya kira tidak ada tuh nama relawan kami yang terdaftar atas nama itu atau organisasinya," kata Fadli Zon di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (9/1/2019).
Fadli Zon meminta polisi mencari informasi akurat dan menolak jika ada yang mengaitkan kasus hoaks tersebut dengan kubu Prabowo-Sandi.
"Jadi dalam soal-soal yang seperti itu kami berharap ada informasi yang akurat. Jangan kemudian mereduksi atau menarget itu sebagai bagian dari tim kami. Saya kira tidak ada, yang sudah kita telusuri tidak ada atas nama itu," tutur Fadli Zon.
Fadli Zon juga mengaku kubu Prabowo-Sandi kerap dirugikan dengan kasus-kasus hoaks yang terjadi belakangan ini.
Ia berharap penegakan hukum dilakukan tanpa pandang bulu.
"Kami sampaikan bahwa selama ini kami yang dirugikan dalam banyak hal, termasuk isu penegakan hukum termasuk hoaks ini selalu tumpul kepada pihak yang dianggap dekat dengan penguasa, tapi tajam terhadap oposisi atau pihak yang kritis terhadap pemerintah," keluhnya.
(Tribunnews.com/Fathul Amanah)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.