Robby Tumewu Meninggal, Sujiwo Tejo hingga Olla Ramlan Sampaikan Duka Cita
Ungkapan duka para artis hingga publik figur atas meninggalnya Robby Tumewu. Dari Sujiwo Tejo hingga Olla Ramlan.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Ungkapan duka para artis hingga publik figur atas meninggalnya Robby Tumewu. Dari Sujiwo Tejo hingga Olla Ramlan.
TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan tanah air.
Desainer sekaligus aktor Indonesia, Robby Tumewu meninggal dunia dalam usia 65 tahun, Senin (14/1/2019).
Kabar duka ini disampaikan rekan mendiang Robby, Becky Tumewu lewat akun Instagram-nya, @becktum.
"Robby sakit sudah lama, sudah tidak usah diceritain lagi bagian sakitnya, dia telah pergi tadi dini hari, pukul 00.05, semua derita dan sakit penyakit sudah diangkat dari Robby," tulis Becky seperti dikutip Tribunnews.com.
Sesaat setelah kabar meninggal Robby Tumewu tersiar, para artis dan publik figur pun ramai-ramai menuliskan ucapan duka.
"RIP Mas Robby," tulis Olla Ramlan.
Selain Olla, Robby Purba juga turut menuliskan ucapan duka cita.
"RIP. Turut berduka cita bu Beck," tulis Robby Purba.
Pun halnya dengan Widi Mulia.
"Selamat jalan Mas Robbie Tumewu sayang. Thanks for sharing this bu Becky," ujar Widi Mulia.
Rekan Robby Tumewu, Dave Hendrik juga menulis ucapan serupa.
"Tuhan sayang Robby," tulisnya.
Pakar kuliner, William Wongso ikut berduka atas kepergian pria kelahiran Bandung, 4 Desember 1953 itu.
"RIP Robby Tumewu," tulis William Wongso.
Aktor yang juga anggota DPR RI, Krisna Mukti bahkan mengunggah potret Robby Tumewu semasa hidup.
Robby yang mengenakan busana serba putih, terlihat duduk di kursi roda dan memangku sebuket bunga.
Di mata Krisna Mukti, Robby Tumewu adalah satu manusia berhati emas dan paling ramah se-dunia.
Robby Tumewu juga merupakan guru sekaligus sahabat yang selalu memberikannya dukungan pada awal mula karier Krisna Mukti di dunia hiburan.
"Salah satu manusia yg berhati emas & paling ramah sedunia, the one & only, Robby Tumewu telah pergi.
Alm adalah guru saya sekaligus sahabat yg selalu memberi support di awal2 karir entertaint saya.
Sakit yg dideritanya bertahun2 skrg sdh usai.
Smg digantikan oleh kebahagiaan abadi disisi Tuhan YME. Aamiin.
#rip dear Robby.. I already miss u.." tulis Krisna Mukti.
Budayawan Indonesia, Sujiwo Tejo pun tak luput menyampaikan duka cita atas kepergian Robby Tumewu lewat akun Twitter.
"Met jalan Robby Tumewu ... sampai jumpa ... #utangRasa," tulis @sudjiwotedjo.
Maman Suherman atau yang karib disapa Kang Maman juga menulis ucapan duka.
"Robby Tumewu telah pergi... Selamat jalan kawan, teringat persaha atan kita, kerja-kerja kreatif kita sejak tahun 80an..." tulisnya.
Host Erwin Parengkuan juga menulis ucapan senada lewat akun Instagram-nya disertai emotikon menangis.
"Selamat Jalan Robby Tumewu, pribadi yang sangat tulus dan apa adanya.
Pernah menjadi guru kami di @talkincorps selalu memberikan yang terbaik kepada murid-murid kami.
ni adalah karikatur Robby, yang saya beli waktu lelang untuk malam dana untuknya.
Selamat jalan Bi..rest in peace," tulisnya.
Sejak 2010 lalu, diketahui mendiang Robby yang dikenal lewat film Lenong Rumpi terkena stroke dan pernah menjalani operasi otak.
Penyakit itu bermula ketika ia ditemukan pingsan saat mengisi acara live di televisi swasta pada 2010.
Sejak saat itu, Robby rajin melakukan terapi, tapi ternyata kondisinya tak langsung membaik.
Hingga pada 2013, ia mengalami serangan stroke yang kedua, dan menjalani serangkaian operasi.
(Tribunnews.com/Sri Juliati)