Jelang Persib Bandung vs Persiwa Piala Indonesia, Yamashita Gabung Latihan hingga Radovic Optimis
Jelang laga Piala Indonesia antara Persib Bandung vs Persiwa Wamena yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (4/2/2019).
Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Jelang laga Piala Indonesia leg kedua antara Persib Bandung melawan Persiwa Wamena yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Senin (4/2/2019) mendatang.
Laga leg kedua Piala Indonesia antara Persib Bandung melawan Persiwa Wamena dipastikan bisa dihadiri penonton setelah Bobotoh terusir selama kurang lebih enam bulan pascatragedi Haringga Sirila September 2018 silam.
Kepastian pertandingan Persib dapat dilihat Bobotoh setelah PSSI mengeluarkan surat pemberitahuan bernomor 349/AGB/34/I-2019 yang diterima Persib pada Senin (28/1/2019) lalu.
Dalam keterangannya, PSSI menyebut bahwa pertandingan antara Persib dan Persiwa di Stadion GBLA nanti juga dapat disaksikan penonton.
Baca: Kondisi Hati Esteban Vizcarra Selama di Persib Bandung
Surat dari PSSI tersebut selain menjadi berita penting bagi Persib, juga merupakan berita membahagiakan bagi para Bobotoh.
Selama beberapa waktu terakhir, Bobotoh dilarang menonton laga Persib di stadion karena hukuman dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.
Yamashita Gabung Latihan
Jelang menghadapi Persiwa Wamena dalam leg 2 babak 32 besar Piala Indonesia, Senin (4/2/2019) mendatang, Persib kembali mematangkan persiapan.
Maung Bandung kembali menjalani latihan di SPOrT Jabar Arcamanik, Kamis (31/1/2019) pagi.
Baca: Persib Bandung Siapkan Serangkaian Tes untuk Kunihiro Yamashita Sebelum Direkrut
Dikutip dari Persib.co.id, dalam sesi latihan tersebut, terlihat pendatang baru yang mengikuti sesi latihan.
Pemain asal Jepang, Kunihiro Yamashita turut bergabung dalam latihan bersama skuat Maung Bandung.
Yamashita adalah pemain yang musim lalu memperkuat Perseru Serui.
Pada musim 2017, pemain berusia 32 tahun itu bermain bersama Borneo FC.
Baca: Tuntutan Miljan Radovic untuk Pemain Persib Bandung di Laga Leg Kedua Kontra Persiwa
Meski baru bergabung, pemain yang berposisi sebagai bek itu langsung melahap seluruh menu latihan yang diberikan oleh tim pelatih.