Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Idol Star Athletics Championships 2019 Hadirkan Idol SM, YG, dan JYP Pertama Kalinya dalam 8 Tahun

ISAC 2019 spesial Tahun Baru Imlek ini akan menandai pertama kalinya tiga agensi besar SM, YG, dan JYP berpartisipasi pertama kalinya dalam 8 tahun.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Fathul Amanah
zoom-in Idol Star Athletics Championships 2019 Hadirkan Idol SM, YG, dan JYP Pertama Kalinya dalam 8 Tahun
Soompi
ISAC 2019 spesial Tahun Baru Imlek ini akan menandai pertama kalinya 3 agensi besar SM, YG, dan JYP berpartisipasi pertama kalinya dalam 8 tahun. 

TRIBUNNEWS.COM - Idol Star Athletics Championships (ISAC) 2019 spesial Tahun Baru Imlek telah membeberkan daftar artis yang akan berpartisipasi.

11 Desember lalu, seperti yang dilansir oleh Soompi, MBC mengumumkan beberapa idol group yang akan tampil dalam ISAC 2019.

Rupanya, Idol Star Athletics Championships 2019 spesial Tahun Baru Imlek ini akan menandai pertama kalinya 3 agensi besar SM Entertainment, YG Entertainment, and JYP Entertainment berpartisipasi pertama kalinya dalam 8 tahun.

Menurut MBC, daftar idol yang akan bergabung yaitu Super Junior, TWICE, SEVENTEEN, Red Velvet, MONSTA X, NCT 127, Stray Kids, (G)I-DLE, MOMOLAND, ASTRO, The Boyz, gugudan, Celeb Five, dan Golden Child.

Sebagai tambahan, iKON akan berpartisipasi untuk pertama kalinya dalam ISAC.

Baca: Live Streaming Idol Star Athletics Championships 2019 - Idol dari 3 Agensi Besar Akan Berpartisipasi

MC ISAC 2019
MC ISAC 2019 (Soompi)

iKON, SEVENTEEN, MONSTA X, NCT 127, ASTRO, The Boyz, Stray Kids, dan Golden Child akan berpartisipasi dalam acara "tendangan penalty" terbaru.

Sementara lineup untuk bowling yaitu member dari (G)I-DLE, MOMOLAND, gugudan, Celeb Five, dan Super Junior.

Berita Rekomendasi

Idol Star Athletics Championships atau ISAC merupakan ajang kompetisi olahraga yang diikuti oleh selebriti Korea, terutama penyanyi pop dan idol group.

Acara ini disiarkan oleh MBC yang tayang pertama kali tahun 2010.

Baca: Live Streaming Idol Star Athletics Championships 2019 - Idol dari 3 Agensi Besar Akan Berpartisipasi

Dalam satu tahun, Idol Star Athletics Championships bisa diselenggarakan satu hingga dua kali.

ISAC yang digelar pada 4-6 Februari ini merupakan ISAC yang ke-16.

Idol Star Athletics Championships 2019 dibawakan oleh Jun Hyun Moo, Lee Teuk Super Junior & Nayeon TWICE.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas