Posisi Duduk BTS di 61st Grammy Awards Jadi Sorotan ARMY, Siapa di Dekat RM dan Kawan-kawan?
BTS dipastikan hadiri 61st Grammy Awards, posisi duduknya jadi perbincangan, musisi mana saja yang berdekatan dengan RM dan kawan-kawan?
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Album BTS Love Yourself: Tear masuk dalam nominasi 61st Grammy Awards untuk kategori Best Recording Package.
Meski penghargaan ini ditujukan untuk desainer album, para ARMY masih menyambut antusias kabar gembira ini.
Terlebih masuk dalam nominasi Grammy Awards adalah satu dari sekian mimpi RM dan kawan-kawan.
Pada September 2018 lalu, Suga BTS pernah mengungkapkan keinginannya untuk menjadi nominasi dalam Grammy Awards di acara The Tonight Show Starring Jimmy Fallon.
Dalam acara tersebut, Jimmy menanyakan apa keinginan yang ingin dicapai BTS dalam waktu dekat.
Baca: Rumor BTS Konser di GBK Jakarta pada Juni 2019, Ini Jadwal Tur Love Yourself hingga April
Menjawab pertanyaan tersebut, Suga BTS mengungkapkan ia ingin pergi ke Grammy Awards malu-malu.
Berikut daftar nominasi Grammy Awards untuk kategori Best Recording Package.
Best Recording Package
1. BE THE COWBOY
Mary Banas, art director (Mitski)
2. LOVE YOURSELF: TEAR
HuskyFox, art director (BTS)
3. MASSEDUCTION
Willo Perron, art director (St Vincent)
4. THE OFFERING
Qing-Yang Xiao, art director (The Chairman)
5. WELL KEPT THING
Adam Moore, art director (Foxhole)
Tak hanya itu, Suga juga mengungkapkan keinginannya soal di Grammy Awards saat wawancara bersama J-14 Magazine pada 2017 lalu.
Benar saja, tak hanya menjadi nominasi, BTS akan menghadiri 61st Grammy Awards pada Minggu mendatang.
Selamat BTS!
BTS with Jimmy Fallon
BTS with J-14 Magazine
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)