Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Fakta-fakta Menarik Raisa Melahirkan, Arti Nama Anaknya hingga Diangkat Jadi Keponakan Online

Raisa melahirkan anak perempuan bernama Zalina Rayne Wyllie di Rumah Sakit Kemang Medical Center, Selasa (12/2/2019) kemarin.

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Fakta-fakta Menarik Raisa Melahirkan, Arti Nama Anaknya hingga Diangkat Jadi Keponakan Online
instagram
Raisa melahirkan anak perempuan bernama Zalina Rayne Wyllie di Rumah Sakit Kemang Medical Center, Selasa (12/2/2019) kemarin. 

Raisa melahirkan anak perempuan bernama Zalina Rayne Wyllie di Rumah Sakit Kemang Medical Center, Selasa (12/2/2019) kemarin.

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi cantik Raisa Andriana dikabarkan telah melahirkan seorang anak perempuan pada Selasa (12/2/2019) kemarin.

Kabar yang beredar, anak pertama Raisa dan Hamish Daud ini lahir di sebuah rumah sakit di kawasan Jakarta Selatan.

Manajer Raisa, Matthew Manderos membenarkan kabar kelahiran putri pertama Raisa dan Hamish tersebut.

Matthew mengatakan, Raisa dan Hamish akan menyampaikan kabar kelahiran putri mereka melalui sosial media keduanya.

Baca: Kabarnya Sudah Melahirkan, Raisa Gendong Bayi Beredar di Media Sosial

"Hi. Informasinya akan di sampaikan melalui socmed nya Raisa & Hamish."

"Terima kasih atas perhatian nya," tulis Matthew, Rabu (13/2/2019), seperti yang dikutip Tribunnews.com dari Kompas.com.

Berita Rekomendasi

Berikut, fakta-fakta menarik kelahiran putri pertama Raisa dan Hamish, dikutip Tribunnews.com dari berbagai sumber:

1. Arti Nama Anak Raisa

Putri Raisa dan Hamish Daud
Putri Raisa dan Hamish Daud (Instagram @_yourraisa)

Zalina Rayne Wyllie, adalah nama anak pertama dari Raisa dan Hamish Daud yang lahir pada Selasa (12/2/2019) kemarin.

Baca: Raisa dan Hamish Daud Sengaja Tutupi Kabar Kelahiran Anaknya?

Nama anak Raisa dan Hamish tersebut, ternyata dari campuran bahasa Perancis dan Inggris.

Dikutip dari TribunStyle.com, arti nama Zalina dalam bahasa Perancis adalah nama perempuan yang bermakna cahaya.


Kemudian Rayne adalah berasal dari bahasa Inggris yang berarti pengawal bijaksana.

Sedangkan Wyllie adalah nama keluarga dari pihak Hamish, yaitu Hamish Daud Wyllie.

Baca: Jadi Orangtua Baru, Raisa dan Hamish Daud Wajib Belajar 8 Hal Penting Ini

2. Jalani Operasi Caesar

Raisa
Raisa (Instagram @bubahalfian)

Dikutip dari Warta Kota, diketahui Raisa melakukan persalinan di Rumah Sakit Kemang Medical Centre (KMC).

Kelahiran anak Raisa tersebut, dibenarkan oleh petugas administrasi Rumah Sakit KMC.

"Iya benar ada Raisa di sini (RS KMC)," kata petugas administrasi yang enggan disebut namanya.

Baca: Cerita Pasien Tentang Kondisi Rumah Sakit Saat Raisa Dikabarkan Melahirkan

Ia pun mengatakan, Raisa melahirkan anak perempuan lewat operasi caesar.

"Lahirannya sudah Selasa dini hari pukul 02.00 WIB dan anaknya perempuan," ucapnya.

Dirinya pun belum mengetahui kapan Raisa akan keluar dari Rumah Sakit KMC, lantaran pelantun lagu 'Serba Salah' tersebut masih menjalani pemulihan.

"Ya masih pemulihan selama tiga atau empat hari baru dia (Raisa) bisa pulang," ujarnya.

Baca: Pihak Rumah Sakit Tempat Raisa Melahirkan Belum Berikan Keterangan Resmi

3. Sutopo Mengucapkan Selamat

Akhirnya Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho bertemu idolanya, Raisa
Akhirnya Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho bertemu idolanya, Raisa (Credit Foto BNPB)

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Hubungan Masyarakat BNPB, Sutopo Purwo Nugroho memberikan selamat atas kelahiran putri pertama Raisa dan Hamish Daud.

Dalam press rilis yang diterima Tribunnews.com, Sutopo mengucapkan selamat dan turut bersuka cita.

"Saya hanya bisa mengucapkan dan turut bersuka cita."

Baca: Raisa dan Hamish Dikaruniai Anak Pertama, Intip Potret Cantik Zalina Raine Wyllie

"Selamat atas kelahiran anaknya. Semoga menjadi anak yang sehat, selamat, sholehah, berbakti pada orangtua dan senantiasa membanggakan orangtua," tulis Sutopo.

Sutopo pun memberikan wejangan kepada Raisa dan Hamish Daud tentang amanah sebagai orang tua.

"Ketika kita diberikan anak oleh Allah, itu adalah amanah yang harus dijaga dan dididik agar menjadi orang yang saleh dan tidak terjerumus kepada kebatilan. Anak juga sumber kasih sayang," ujar Sutopo melanjutkan.

Dirinya pun juga merubah arti dan makna lagu yang di lantunkan Raisa yang berjudul 'LDR'.

Baca: Resmi jadi Orangtua, Intip Potret Bahagia Raisa dan Hamish Daud bersama Si Buah Hati

"Ingat lirik lagu LDR kan, sekarang sudah berubah arti dan makna. Bukan buat kekasih yang jauh diperantauan. Tapi makna untuk sang anak yang baru lahir, 'Tanpamu langit tak berbintang. Tanpamu hampa yang kurasa ........

Terbit dan tenggelamnya mentari, Membawamu lebih dekat, Denganmu langitku berbintang, Denganmu sempurna ....'" ungkap Sutopo.

4. Diangkat Jadi Keponakan Online

Anak pertama Raisa dan Hamish, Zalina Raine Wyllie
Anak pertama Raisa dan Hamish, Zalina Raine Wyllie (Instagram)

Meski baik Raisa maupun Hamish Daud belum angkat bicara, namun nama putri mereka sudah tersebar luas di media sosial.

Bahkan, warganet mengangkat anak pertama Raisa dan Hamish tersebut menjadi 'Keponakan Online'.

Baca: Raisa dan Hamish Daud Resmi Jadi Orang Tua, Putri Pertama Mereka Diberi Nama Zalina Raine Wyllie

Dikutip dari Tribun Bogor, dalam akun media sosial Twitter, tagar #RaisaLahiran ramai diperbincangkan.

Warganet pun langsung menyematkan gelar 'Keponakan Online' kepada Zalina, anak Raisa dan Hamish.

@riann_nc : Mashaa Allah ponakan onlen gue cakep amattt dahh.. #RaisaLahiran

@aprptr : #RaisaLahiran keponakan online jadi nambah 1 selamat atas kelahirannya mba raisa

(Tribunnews.com/Whiesa)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas