Bursa Transfer Liga 1 Sepekan, Persebaya Datangkan Pemain Asing hingga Rumor Fabiano Beltrame
Rangkuman bursa transfer Liga 1 dalam satu pekan, Persebaya Surabaya datangkan pemain asing hingga Rumor Persib Bandung datangkan Fabiano Beltrame.
Penulis: Gigih
Kedua pemain Brazil ini telah bergabung dengan tim saat menjalani latihan futsal Senin sore.
4. Persela Lamongan lengkapi kuota pemain asing
Persela Lamongan melengkapi kuota empat pemain asing yang akan bermain bersama Laskar Joko Tingkir di Liga 1 musim depan.
Setelah meresmikan Kei Hirose, Jairo Rodriguez, dan Jose Sardon, Laskar Joko Tingkir tidak lama lagi mengikat kontrak Washington Brandao.
Pemain asal Brasil itu mampu memikat manajemen dan tim pelatih Persela.
Kemampuan pemain yang terakhir bermain di Vendsyssel FF itu dinilai memuaskan.
"Kemampuannya bagus, tinggal adaptasi saja, Coach Aji Santoso juga bilang kualitasnya mumpuni," kata Yuhronur Effendi, CEO Persela dikutip Tribunnews dari laman resmi Liga 1.
Washington Brandao biasa bermain sebagai striker.
Dia lama bermain di Denmark. Selain pernah di Vendsyssel FF, juga sempat memperkuat HB Koege.
Musim ini Persela mengganti semua pemain asingnya.
Namun pergantian itu bukan karena tidak ingin memberi perpanjangan kontrak, tapi pemain yang bersangkutan memutuskan pindah karena dapat tawaran lebih bagus.
(Tribunnews.com/Gigih)