Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Preview Persib Bandung Vs Arema FC Babak 16 Besar Piala Indonesia, Laga Penuh Gengsi

Persib Bandung akan menghadapi Arema FC dalam ajang Piala Indonesia babak 16 besar leg 1, Senin (18/2/2019) pukul 15.00 WIB.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Preview Persib Bandung Vs Arema FC Babak 16 Besar Piala Indonesia, Laga Penuh Gengsi
SURYAMALANG.COM
Preview Persib Bandung Vs Arema FC Babak 16 Besar Piala Indonesia, Laga Penuh Gengsi 

Ezechiel N’Douassel dikabarkan sedang berada dalam perjalanan menuju Bandung dari kampung halamannya, Chad.

Selain Ezechiel N’Douassel, Supardi diragukan dapat tampil karena sedang sakit.

“Ezechiel tidak bisa, dia akan kembali ke Bandung besok. Soal Supardi, dia tidak bisa karena saya dapat informasi dia sedang sakit,” ungkap Radovic.

Sementara tim tamu, Arema FC, mempunyai rekor bagus saat menghadapi Persib Bandung.

Terutama untuk sang pelatih Arema FC saat ini, Milomir Seslija, dari empat kali pertemuan melawan Maung Bandung Milo mampu meraih dua kali hasil imbang dan dua kali kemenangan.

“Ya dalam empat laga terakhir saya tidak pernah kalah lawan PERSIB. Dua kali menang dan dua kali imbang. Kalian tahu, di sepakbola selalu ada harapan. Saya punya harapan,” kata Milomir Seslija.

Pelatih asal Bosnia-Herzegovina tersebut memperkirakan pertandingan nanti akan berjalan sengit.

Berita Rekomendasi

Pertandingan akan penuh dengan tekanan dan sarat gengsi yang tinggi.

Selain itu, dalam laga nanti akan menjadi pertarungan mental dan motivasi bagi kedua kesebelasan.

“Ini seperti derby, dengan motivasi lebih besar, jelas berbeda. Akan ada atmosfer yang bagus juga. Ini adalah pertarungan mental,” ujarnya menambahkan.

Senada dengan Milomir Seslija, pemain belakang Arema FC, Hamka Hamzah menilai laga melawan Persib Bandung akan berjalan seru.

"Di pertandingan besok saya ucapkan selamat menonton pertandingan besok, Persib Bandung melawan Arema FC dengan mendukung penuh kreativitas dan sportivitas," kata Hamka.

Hamka Hamzah akan mewaspadai permainan anak asuh Miljan Radovic yang tampil lebih percaya diri dihadapan Bobotoh.

Laga leg pertama Persib Bandung Vs Arema FC akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat pada Senin (18/2/2019) pukul 15.00 WIB.

Sedangkan leg kedua akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Kamis (21/2/2019) pukul 19.00 WIB

(Tribunnews.com/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas