Gempa Hari Ini - Gempa Guncang 4 Wilayah Indonesia hingga Selasa Sore, Terjadi di Malang-Sumba Barat
BMKG mencatat hingga Selasa (19/2/2019) sore, gempa terjadi di Malang, Luwu Utara, Nusalaut hingga Sumba Barat NTT.
Penulis: Fathul Amanah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Gempa Hari Ini - Gempa Guncang 4 Wilayah Indonesia hingga Selasa Sore, Terjadi di Malang-Sumba Barat
TRIBUNNEWS.COM - Selasa (19/2/2019) hari ini, gempa kembali mengguncang berbagai wilayah di Indonesia.
Badan Meteorologi, Geofisika dan Klimatologi (BMKG) mencatat hingga Selasa (19/2/2019) sore, gempa terjadi di Malang, Luwu Utara, Nusalaut hingga Sumba Barat NTT.
Selengkapnya, berikut ulasan lengkap terkait gempa yang melanda berbagai wilayah Indonesia hari ini, Selasa (19/2/2019) dirangkum Tribunnews.com dari laman resmi BMKG.
Baca: Gempa Hari Ini- Gempa M 4.2 Guncang Sumba Barat Selasa Sore, Kedalaman 10 Kilometer
#1
Gempa pertama mengguncang Malang, Jawa Timur pada Selasa (19/2/2019) dini hari tepatnya pukul 02.30 WIB.
Hasil analisis BMKG, gempa ini berkekuatan magnitudo 5,9 yang setelah dilakukan pemutakhiran menjadi 5,6.
Pusat gempa terletak pada koordinat 9,67 Lintang Selatan (LS) dan 112,74 Bujur Timur (BT).
Lokasi tepatnya ada di laut pada jarak 170 km arah selatan Kota Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur dengan kedalaman 42 km.
Memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa ini merupakan gempa dangkal yang diakibatkan dari aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia yang menyusup ke bawah lempeng Eurasia.
Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa ini dibangkitkan oleh deformasi batuan dengan mekanisme pergerakan jenis sesar naik (thurst fault).
Guncangan gempa dilaporkan terasa hingga daerah Lumajang, Malang, Blitar, Karangkates III-IV MMI, Sawahan III MMI, Kuta dan Nusa Dua II-III MMI.
Meski demikian, hingga berita ini diturunkan belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa tersebut.
Hasil pemodelan BMKG, gempa ini juga tidak berpotensi tsunami.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.