Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Spain Masters 2019 Hari Kedua, 4 Pemain Lolos ke Babak Kedua

Hasil pertandingan wakil Indonesia di Spain Masters 2019 hari kedua, Rabu (20/2/2019), 4 dari 5 pemain Indonesia melaju ke babak kedua.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
zoom-in Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Spain Masters 2019 Hari Kedua, 4 Pemain Lolos ke Babak Kedua
Instagram @badmintalk_com
Hasil pertandingan wakil Indonesia di Spain Masters 2019 hari kedua, Rabu (20/2/2019), 4 dari 5 pemain Indonesia melaju ke babak kedua. 

Sayangnya, Della/Tania kalah dengan skor 21-13, 21-12.

Kemenangan pertama wakil Indonesia di Spain Masters 2019 hari kedua diraih oleh ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra melawan pasangan dari Inggris Ben Lane/Sean Vendy.

Sabar/Frengky menang dengan skor 21-19, 21-16.

Tunggal putri Ruselli Hartawan menyusul kemenangan dengan mengalahkan pemain Kanada Brittney Tam dengan skor 18-21, 21-16, 21-8.

Sementara untuk laga antara Lyanny Alessandra Mainaky vs Chen Xiaoxin, pertandingan tidak dapat dilanjutkan karena Chen Xiaoxin mengundurkan diri saat skor masih 4-1.

Pertandingan terakhir wakil Indonesia yaitu tunggal putri Fitriani vs Kim Hyo Min.

Fitriani menang melawan pemain asal Korea Selatan tersebut dengan skor 21-13, 18-21, 21-8.

Berita Rekomendasi

Dengan begitu, enam wakil Indonesia melaju ke babak kedua Spain Masters 2019 hari ini (21/2/2019).

Keenam pemain Indonesia tersebut yaitu:

Tunggal Putri:
Fitriani
Lyanny Alessandra Mainaky
Ruselli Hartawan

Ganda Putra:
Sabar Karyama Gutama/Frengky W. Putra

Ganda Campuran:
Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari


(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas