Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Sinopsis Film 5 CM Tayang di SCTV Malam Ini, Kisah Fedi Nuril dkk Gapai Puncak Mahameru

Berikut ini sinopsis film 5 CM tayang Sabtu (2/3/2019) malam ini di SCTV pukul 23.30 WIB yang mengisahkan persahabatan lima remaja mencapai Mahameru.

Penulis: Miftah Salis
Editor: Sri Juliati

Berikut ini sinopsis film 5 CM yang akan tayang Sabtu (2/3/2019) malam ini di SCTV pukul 23.30 WIB yang mengisahkan persahabatan lima remaja mencapai puncak Mahameru.

TRIBUNNEWS.COM - Stasiun TV SCTV menghadirkan film menarik untuk menemani akhir pekan Anda.

Film 5 CM dijadwalkan tayang Sabtu (2/3/2019) malam ini pukul 23.30 WIB.




Film Indonesia ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama.

Fuilm 5 CM menceritakan tentang lima remaja bernama Genta (Fedi Nuril), Arial (Denny Sumargo), Zafran (Herjunot Ali), Riani (Raline Shah), dan Ian (Igor Saykoji) yang sudah bersahabat selama 10 tahun.

Mereka memiliki watak yang berbeda-beda, tapi hal itu yang membuat persahabatan mereka berwarna.

Zafran adalah seorang laki-laki yang puitis, namun agak "gila" dan sangat menyukai seorang wanita cantik bernama Dinda (Pevita Pearce).

Baca: Video Viral Demo Penolakan Film Dilan 1991 di Makassar, Diwarnai Kericuhan saat Tayang Perdana

Baca: Ada Perusakan Saat Demo Penolakan Film Dilan 1991, Produser: Itu Ranahnya Sudah Hukum

BERITA TERKAIT

Dinda adalah seorang mahasiswi cantik yang merupakan adik dari Arial.

Riani adalah seorang karyawan yang bekerja di perusahaan yang sama dengan Genta.

Riani adalah seorang gadis yang cerdas, cerewet dan memiliki ambisi.

Genta adalah pria yang memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi dan mampu mengayomi semua sahabat-sahabatnya.

Genta dan Riani selalu dianggap sebagai pasangan yang sangat cocok.

Genta pun diam-diam memendam rasa untuk Riani.

Sementara Arial adalah pria macho yang hobi olahraga.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas