5 Fakta Hasil Tes DNA Denny Sumargo dan Anak DJ Verny Negatif, Dari Awal Hanya Gimmick
Polemik antara Denny Sumargo dan DJ Verny Hasan akhirnya menunjukkan titik terang.
Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Polemik antara Denny Sumargo dan DJ Verny Hasan akhirnya menunjukkan titik terang.
Diketahui, pada tahun 2013 silam Denny Sumargo sempat dituduh memiliki anak dengan DJ Verny Hasan dan tidak mau bertanggung jawab.
Setelah 6 tahun berlalu, keduanya pun mau melakukan tes DNA untuk membuktikan kebenaran tersebut.
Hasil tes DNA pun menunjukkan hasil negatif yang berarti Denny Sumargo bukan ayah biologis dari sang anak.
Baca: Deretan Artis Tanah Air Ini juga Rayakan Hari Raya Nyepi
Baca: Paula Verhoeven Ngakak Lihat Aksi Koki Turki, Baim Wong Kasih Hadiah Mahal dari Indonesia Untuknya
Berikut ini tim Tribunnews.com himpun fakta-fakta terkait kejadian ini dikutip dari Kompas.com pada Jumat (8/3/2019).
Simak selengkapnya di sini!
1. Denny Sumargo tahu DJ Verny hanya bermain gimmick
Denny Sumargo mengaku sejak awal sudah curiga isu itu hanyalah gimmick.
"Sebenarnya begini loh, saya sudah tahu dari awal kamu (Verny) ini sedang bermain gimik. Karena saya tahu pelaku-pelakunya," ungkap Denny dalam jumpa pers yang digelar di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (7/3/2019).
Menurut Denny, jika ia menanggapi rumor itu, kelanjutannya hanya akan memperlebar masalah yang tidak hanya berdampak padanya, namun juga pada Verny sebagai orangtua tunggal.
"Membicarakan hal itu hanya akan membuat semua menjadi lebih lebar lagi. Karena ini urusannya sudah pasti ke hukum. Tapi saya kasihan sama kamu," ujar Denny.
"Kamu ini kan perempuan punya anak dua, apa pun masa lalu kamu, kamu ada jalan untuk memperbaikinya," tambahnya.
Maka dari itu, selama ini Denny belum bersedia melakukan tes DNA hingga sang anak berusia 6 tahun.
"Ya itulah yang saya rasakan dulu. Itu saya bilang sama dia saya meminta dilakukan tes DNA ini bukan untuk mencelakakan kamu, tapi saya memikirkan masa depan anak itu," jelas Denny.