Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil Ketum PPP Romahurmuziy yang Ditangkap OTT KPK, Termasuk Cicit Pendiri NU

Ketum PPP Romahurmuziy alias Rommy Ditangkap OTT KPK di Jawa Timur pada Jumat (15/3/2019), simak profilnya berikut ini termasuk cicit pendiri NU

Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Profil Ketum PPP Romahurmuziy yang Ditangkap OTT KPK, Termasuk Cicit Pendiri NU
Tribunnews.com
Ketua Umum PPP, M. Romahurmuziy. 

Ketum PPP Romahurmuziy alias Rommy Ditangkap OTT KPK di Jawa Timur pada Jumat (15/3/2019), simak profilnya berikut ini termasuk cicit pendiri NU

TRIBUNNEWS.COM -Kabar Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Ketua Umum PPPP, Romahurmuziy semakin menyeruak.

Seperti yang dikabarkan, Romahurmuziy alias Rommy dikabarkan ditangkap KPK di Jawa Timur pada Jumat (15/3/2019) pagi tadi.

Ketua KPK Agus Rahardjo pun membenarkan adanya giat OTT M Romahurmuziy tersebut.

"Betul ada giat KPK di Jatim, saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh KPK bertempat di Polda Jatim," kata Agus Rahardjo kepada wartawan.

Namun Agus Rahardjo belum bisa mengungkap M Romahurmuziy atau  Romi terjerat dalam kasus apa.

Ia hanya mengatakan akan menyampaikannya saat konferensi pers.

Berita Rekomendasi

"Statusnya akan ditentukan sesuai KUHAP setelah selesai pemeriksaan. Tunggu konpers lanjutannya di KPK nanti malam/besok pagi," ujar Agus Rahardjo.

Baca: KPK Benarkan Penangkapan Ketua Umum PPP Romahurmuziy

Seorang sumber yang enggan disebut identitasnya membenarkan bahwa pria yang akrab disapa Romi atau M Romahurmuziy itu diciduk sekitar pukul 09.00 WIB di Kantor Wilayah Kementerian Agama Sidoarjo.

"Dari sumber A1. Kejadiannya jam 09.00 di Kanwil Kementerian Agama Sidoarjo. Yang ditangkap Romi," ujarnya kepada wartawan.

Namun hingga saat ini, pihak dari KPK sendiri belum mengeluarkan pernyataan terkait penangkapan M Romahurmuziy yang kini tengah menjalani pemeriksaan di Markas Kepolisian Daerah Jawa Timur, Jalan Jenderal Ahmad Yani Surabaya.

Rommy yang kini menjadi Ketum PPP memiliki sejumlah fakta mulai dari cicit pendidi Nahdlatul Ulama (NU) hingga ketua umum partai termuda di parlemen dalam sejarah politik di Indonesia.

Berikut ini adalah sederet profil dan fakta Romahurmuziy dalam karirnya.

1. Darah biru NU

Pernah diberitakan Tribunnews.com, terpilihnya M. Romahurmuziy sebagai Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dinilai membawa nilai positif bagi parpol berlambang kakbah tersebut.

Hal itu karena Romahurmuziy merupakan darah biru NU, yakni cicit pendiri NU KH Wahab Chasbullah.

Peneliti Forum Kajian Islam dan Politik  UIN Sunan Kalijaga M. Affan Hasyim mengatakan, selama ini nuansa NU di PPP nyaris tidak terdengar, karena yang memimpin PPP bukan berasal dari kalangan NU Mainstrem.

Dia mencontohkan Hamzah Haz dan Suryadharma Ali hanyalah kader NU santri.

Sementara Romahurmuziy merupakan keturunan pendiri NU.

"Jadi nuansanya beda, istilah saya  kalau selama ini darah biru NU ada di PKB, sekarang darah biru NU juga memimpin PPP. Saya kira ini akan menjadi menarik melihat konfigurasi politik kalangan Nahdliyin ke depan," kata Affan kepada wartawan, Rabu (5/11/2014).

2. Cucu mantan Menteri Agama

Rommy, sapaan akrab Romahurmuziy merupakan putra dari pasangan KH. Tolchah Mansoer dan Hj. Umroh Machfudzoh, pendiri IPNU dan IPPNU.

Romi merupakan cucu dari mantan Menteri Agama RI KH. Wahib Wahab.

Apakah PPP bisa mendulang suara besar di basis-basis NU? Affan menilai jalan itu terbuka lebar.

Menurut dia sangat bergantung pada kelihaian politik dari elite-elite PPP khususnya yang dari kalangan Nahdliyin.

"Jalan itu sudah terbuka lebar, sekarang bagaimana bisa memaksimalkan jalan tersebut," tandasnya. Mengenai konflik PPP, Affan menyarankan agar kedua kubu harus islah dan mengakhiri perbedaan.

3. Karir Rommy

Dikutip dari laman romahurmuziy.com, Romahurmuziy adalah pria kelahiran Sleman, 10 September 1974.

Gus Rommy sapaan akrabnya adalah Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan sekaligus anggota DPR RI periode 2014-2019 mewakili Jawa Tengah VII.

Sebelum menjadi Ketua Umum, Gus Rommy menjabat sebagai Sekretaris Jenderal DPP PPP periode 2011-2015 yang terpilih dalam Muktamar VII PPP tahun 2011.

Pada bulan Oktober 2014, Gus Rommy terpilih sebagai Ketua Umum DPP PPP periode 2014-2019 menggatikan Suryadharma Ali dalam Muktamar VIII PPP tahun 2014 di Surabaya.

Sejak 30 Mei 2011 lalu, Gus Rommy duduk sebagai Ketua Komisi IV DPR RI mewakili Fraksi PPP.

Komisi IV membidangi masalah pertanian, perkebunan, kehutanan, pangan, kelautan, dan perikanan.

4. Pendidikan dan bakat

Masih dari romahurmuziy.com, Gus Rommy merupakan lulusan Institut Teknologi Bandung.

Gus Rommy menempuh pendidikan Sarjana dan Magister Teknik di almamater yang sama.

Selain menjadi Ketua Umum partai termuda di parlemen, Gus Rommy memiliki beberapa bakat yang mumpuni. Di antaranya adalah bakat bermusik yang telah di jalaninya sejak duduk di bangku sekolah.

Gus Rommy bahkan memiliki group band yang dibentuk bersama teman-temannya sejak SMA yaitu Bhinneka Svara IX.

Gus Rommy menjadi kiblat santri milenial selain memiliki kecakapan bermusik, Gus Rommy juga mahir dalam murrotal Al-Quran.

Beberapa lomba murrotal Al-Quran pernah di juarai oleh Gus Rommy sejak duduk di bangku sekolah.

Gus Rommy juga sosok intelektual muda, dengan beberapa prestasi akademik yang di raih.

Yakni pernah menjadi dosen di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.

Selian itu, Gus Rommy memiliki keahlian dalam bidang bisnis yang ia tekuni sejak duduk di bangku kuliah.

Hal ini di lakukan agar bisa menjadi mandiri.

Bisnis pertaman yang di jalani Gus Rommy adalah jualan pakaian.

Gus Rommy memiliki motto yang saat ini juga di jalanlan oleh partai yang di pimpinnya yaitu kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas.

Baca: Romahurmuziy Ditangkap KPK, Sejumlah Tokoh Doakan Selamat hingga Minta PPP Tak Dilupakan

(Tribunnews.com/Chrysnha)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas