Jokowi Sebut Ahok dalam Pembangunan MRT, Anak Ahok/BTP: Pa, Ini MRT Keren Banget, Papa Harus Coba
Anak Ahok/BTP, Nicholas Sean ikut uji coba MRT Jakarta. Begini komentarnya.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Anak Ahok/BTP, Nicholas Sean ikut uji coba MRT Jakarta. Begini katanya.
TRIBUNNEWS.COM - Anak Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok, Nicholas Sean ikut mencoba Moda Raya Transportasi (MRT) Jakarta, Jumat (22/3/2019).
Lewat Instagram Storiesnya, anak sulung dari Ahok/BTP dengan Veronica Tan itu membagikan pengalaman menjajal moda transportasi anyar Jakarta itu.
Dalam postingannya, ia mengunggah detik-detik saat rangkaian kereta MRT Jakarta alias Ratangga melintas di depannya.
Nicholas Sean pun tampak memuji kereta cepat tersebut.
"Cool @mrtjkt," tulis Nicholas Sean dalam postingannya.
Baca: Uji Coba MRT, Iriana Jokowi Tampil Modis dengan Scarf, Intip Penampilannya
Baca: Sempat Ngevlog dengan Presiden Jokowi di Dalam MRT, Chelsea Islan: Excited Banget
Baca: Kata Kepala BPTJ soal Tarif Tiket MRT
Setelah berada di dalam gerbong kereta, Nicholas Sean tampak memperlihatkan dirinya dan seolah berbicara kepada sang ayah.
Menurut cowok yang kerap disapa Sean itu, MRT sangat keren sehingga sang ayah, BTP alias Ahok harus mencoba menaikinya.
"Pa, ini MRT keren banget. Papa harus coba," ujarnya.
Sesampainya di Stasiun MRT Lebak Bulus, Sean menulis perjalanan dari Stasiun Bundara HI menuju Lebak Bulus hanya menempuh waktu 30 menit.
Selanjutnya, ia akan berganti kereta yang akan kembali membawanya ke Stasiun Bundaran HI.
"Kita lagi di Stasiun Lebak Bulus, sedang melihat stasiunnya, kita akan menggunakan kereta untuk kembali ke Bundaran HI," kata dia.
Baca: Anies: Meski 24 Maret Diresmikan, Tarif Komersial MRT Baru Berlaku 1 April
Baca: Menhub Evaluasi Keluhan dari Kaum Difabel Terkait MRT
Baca: MRT Jakarta Dipastikan Masih Gratis Hingga 31 Maret 2019
Tak hanya itu, Sean pun berucap terima kasih pada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang telah membuat moda transportasi yang nyaman dan cepat untuk Jakarta.
"Terima kasih Pak Jokowi karena sudah membikin moda transportasi yang nyaman, efektif, dan cepat untuk Jakarta," ujar Sean lagi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.