Jelang Debat Keempat Pilpres Jokowi vs Prabowo, TKN dan BPN Sama-sama Yakin Capresnya Kuasai Materi
Jelang Debar Keempat Pilpres 2019 Jokowi vs Prabowo malam ini, TKN yakin Jokowi unggul dalam penguasaan materi, BPN juga yakin Prabowo kuasai materi.
Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Fathul Amanah
Juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Andre Rosiade menegaskan Prabowo siap menghadapi Debat Keempat Pilpres 2019 malam nanti.
Andre mengatakan tak ada permasalahan yang dihadapi Prabowo terkait tema debat, yakni ideologi, pemerintahan, pertahanan dan keamanan serta hubungan internasional.
"No problemo. Pak Prabowo sudah aman, semua sudah rapi, beliau sudah menguasai materi," kata Andre kepada Tribunnews.com, Jumat (29/3/2019).
Andre menuturkan tak ada isu spesifik yang akan dibahas Prabowo pada debat keempat nanti.
Namun, Andre mengatakan Prabowo akan menyampaikan program-program unggulannya.
"Intinya enggak ada yang spesifik. Pokoknya Pak Prabowo akan menyampaikan soal pertama program unggulan kita, soal kebijakan luar negeri kebijakan pertahanan, dan juga termasuk ideologi," jelasnya.
Andre menambahkan, pada debat nanti, capres Prabowo akan menjawab tudingan atau fitnah yang menyerang Prabowo-Sandi terkait ideologi.
"Kita penegasan terhadap fitnah-fitnah yang disampaikan pihak sebelah, Hendropriyono, Luhut Binsar dan teman akrabnya Pak Jokowi, Rommy, bilang kita ada HTI di belakang kita nanti kita jawab," pungkasnya.
Baca: Dialog: Adu Amunisi Jokowi dan Prabowo di Debat Keempat Pilpres 2019 [1]
Debat Keempat Pemilihan Presiden ( Pilpres) 2019 akan digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Hotel Shangri La, Jakarta Pusat, malam ini, Sabtu (30/3/2019).
Debat Keempat Pilpres 2019 akan disiarkan langsung di tiga stasiun televisi, yakni Metro TV, SCTV dan Indosiar.
Rancangan dan Aturan
Segmentasi Debat Keempat Pilpres 2019 ini rencananya akan sama dengan debat ketiga.
"Sama ya segmentasinya, yang debat ketiga itu sudah diperbaiki sana sini, ya kita pakai itu durasinya," kata Komisioner KPU Wahyu Setiawan di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (25/3/2019), mengutip Kompas.com.
Segmen pertama adalah pemaparan visi, misi, dan program yang akan diusung calon presiden terkait tema debat.