Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Inggris Pekan 33, Liverpool Ke Puncak, Manchester United dan Arsenal Tumbang

Hasil Liga Inggris pekan 33, Liverpool ke puncak, Manchester United dan Arsenal tumbang, Senin (8/4/2019).

Penulis: Gigih

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Inggris pekan 33, Liverpool ke puncak, Manchester United dan Arsenal tumbang, Senin (8/4/2019).

Berikut adalah Hasil Liga Inggris pekan 33.

Di Liga Inggris pekan 33, Liverpool sukses merebut posisi puncak sedangkan Manchester United dan Arsenal harus mengalami kekalahan.

Pekan 33 dibuka dengan partai antara Wolves yang mengalahkan Manchester United dengan skor 2-1 di Molineux Stadium.

Hasil lengkap Liga Inggris pekan 33 bisa dilihat di akhir berita

United unggul lebih dahulu melalui gol dari Scott McTominay sebelum disamakan oleh Diogo Jota di menit 25, Smalling kemudian melakukan gol bunuh diri dan membuat skor menjadi 2-1.

Di partai lainnya, Tottenham Hotspurs sukse meraih kemenangan di laga peresmian Stadion White Hart Lane menghadapi Crystal Palace dengan skor 2-0.

BERITA TERKAIT

Manchester City juga sukses meraih kemenangan identik menghadapi Cardiff City di Etihad Stadium dengan skor 2-0.

Sedangkan Liverpool harus bersusah payah menang 1-3 atas tim tuan rumah, Southampton.

Southampton tertinggal terlebih dahulu melalui gol dari Shane Long di menit 9.

Liverpool bangkit melalui gol dari Naby Keita, sebelum dua gol masing-masing dari Jordan Henderson dan M. Salah untuk membawa tri poin ke Anfield.

Arsenal di luar dugaan mengalami kekalahan dari tuan rumah, Everton dengan skor tipis 1-0.

Gol dari pemain belakang, Phil Jagielka membuat The Gunners pulang dengan tangan kosong dari Goodison Park.

Arsenal langsung melancarkan serangan melalui kaki Ramsey.

Serangan berakhir sepakan pojok tak bisa dimanfaatkan anak-anak Emery hingga bola berhasil direbut Everton.

Everton di babak kedua melakukan umpan-umpan panjang, bermain lebih terbuka.

Kesempatan diperoleh pemain Arsenal kala mendapats erangan dari Aubameyang.

Namun Ramsey yang bebas berdiri di kotak penalti gagal menyelesaikan bola dan sontekannya melambung ke atas gawang Pickford.

Arsenal berkat pergantian pemain dan masuknya Ramsey berubah strategi dalam menyerang di babak kedua.

Ramsey lebih dominan menjadi kreator dibantu oleh Aubameyang dan Ozil.

Bernard memiliki peluang emas untuk Everton.

Tendangannnya dari luar kotak penalti mengancam bek Arsenal namun terlalu jauh melambung ke atas gawang Leno.

Lacazette mengancam gawang pickford pada menit 58.

Umpan manis terobosan Mustafi disambarnya dengan sundulan namun terlalu pelan dan diamankan kiper Everton.

Everton melakukan serangan balik melalui Bernard dan kembali mengancam Arsenal dengan sepakan pojok.

Bek Arsenal sepertinya harus berjibaku dengan kerja keras melayani serangan Everton.

Serangan Bernard dan kawan-kawan memborbardir pertahanan Arsenal yang dikomandoi Sokratis.

Beberapa kali juga gelandang Arsenal, Guendouzi, melakukan kesalahan saat menggiring bola dan hendak mengumpan membuat bola berpindah kaki ke Everton.

Serangan Everton mengancam gawang Leno melalui kaki Sigurdsson di meit 72.

Bola yang ia tendang keras sembari berlari gagal menembus jala Arsenal karena tepat berada di cengkeraman Leno.

Richarlison juga mencetak peluang emas pada menit 74.

Melalui jual beli serangan, Everton terus menggempur pertahanan Arsenal hingga berubah tendangan di depan gawang yang dijaga Leno.

Namun bola yang ditendang Richarlison terlalu melebar dan pelan.

Emery menarik sang kapten, Ozil untuk digantikan Iwobi.

Kedua tim tak mengendorkan serangan di 80 menit pertandingan.

Menit 86, Everton kembali mendapat sepakan pojok.

Zouma tak mengeksekusinya dengan baik hingga bola melebar dari gawang.

Menit 87 Bernard ditarik oleh Marco Silva dan digantikan Lookman.

Tambahan waktu 5 menit.

Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor masih 1-0 untuk kemenangan Everton.

Masih ada partai antara Chelsea yang akan menghadapi West Ham yang akan digelar pada Selasa, dini hari.

Hasil Liga Inggris pekan 33

Wolves vs Manchester United, 2-1

Watford vs Fulham, 4-1

Tottenham vs Crystal Palace, 2-0

Manchester City vs Cardiff City, 2-0

Southampton vs Liverpool, 1-3

Huddersfield Town vs Leicester City, 1-4

Newcastle United vs Crystal Palace, 0-1

Bournemouth vs Burnley, 1-3

Everton vs Arsenal, 1-0

(Tribunnews.com/Gigih)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas