Prediksi Man City vs Tottenham Liga Inggris Pekan 35, Badai Cedera Menerpa Tim Tamu
Simak prediksi Man City vs Tottenham di pekan 35 Liga Inggris akhir pekan ini. Badai cedera pemain menerpa tim tamu.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Daryono
Posisi Sterling, David Silva, dan Riyad Mahrez sejajar di belakang Aguero untuk membongkar pertahanan Tottenham.
Fernandinho dan Gundogan sebagai pengatur ritme permainan, serte menduetkan Laporte dengan Otamendi di jantung pertahanan.
Baca: Jadwal Semifinal Liga Champions, Barcelona vs Liverpool, Tottenham vs Ajax
Dengan menggunakan posisi ini, Manchester mendominasi jalannya pertandingan yang mencapai 59 persen.
Upaya tersebut kurang maksimal lantaran hanya menghasilkan 10 peluang dan 2 yang mengarah ke sasaran.
Tidak beda jauh dengan Manchester City, Tottenham pun tak lebih dari 5 menciptakan peluang tepat sasaran.
Namun beda halnya dengan pertemuan kedua, bebrapa pemain kedua tim tidak dapat tampil lantaran cedera.
Tottenham tidak dapat menurunkan Harry Kane, sementara Man City tidak dapat memainkan Fernandinho dari awal laga.
Mengingat peran kedua pemain cukup vital, leg 2, kedua tim merotasi sebagian posisi pemain dengan menggunakan formasi yang berbeda.
Manchester City menggunakan formasi 4-3-3, Aguero, Sterling dan Bernardo Silva sejajar di garda terdepan, ditopan De Bruyne dan Silva.
Sementara Tottenham, menggunakan formasi 4-1-2-1-2, Son dan Lucas Moura di depan, ditopang oleh Alli, Eriksen dan Sissoko.
Hasil ini memberikan kontraksi permainan yang begitu menarik.
Sama-sama bermain ngotot, kedua kesebelasan menghasilkan 5 gol dalam kurun waktu 21 menit.
Baca: Jadwal Siaran Langsung Liga Italia Pekan 33 di beIN Sports, Juventus vs Fiorentina, Inter vs Roma
Tim tuan rumah mendominasi jalannya pertandingan denganmenciptakan peluang demi peluang untuk membobol gawang Tottenham.
Sedangkan tim tamu, mengandalkan serangan balik dari kekuatan pemain sayap mereka.