Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Alasan Bondan Prakoso Tak Mau Lebay Nyanyi Lagu Cinta

Bondan Prakoso lebih banyak bikin lagu bertema realita sosial ketimbang lagu bertema cinta. Mengapa?

Penulis: ferro maulana
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Alasan Bondan Prakoso Tak Mau Lebay Nyanyi Lagu Cinta
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Musisi Bondan Prakoso 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferro Maulana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Inspirasi membuat lagu datang bisa dari mana saja. Heboh berita aksi terorisme akhir-akhir ini menginspirasi Bondan Prakoso bikin lagu berjudul "SOS."

Memang ia tidak secara langsung bilang "Stop teror" melainkan dengan bahasa universal berbau cinta perdamaian dan anti kebencian antaragama.

"Judulnya 'SOS'. Liriknya universal, menyerukan cinta damai antarumat, antarsuku, antargolongan," tuturnya.

Sebagian besar lagu Bondan, baik bersama grup Fade 2 Black atau sendiri, diambil dari realita sosial kemasyarakatan. "Jadi gue enggak terlalu banyak menulis tentang lagu-lagu cinta, tapi lebih banyak lagu-lagu berlirik memotivasi, " tandasnya.

Meskipun tidak tahu motif dari pengeboman itu, Bondan mengaku teror kejahatan itu tidak akan pernah selesai sampai akhir zaman karena setan itu selalu  ada di mana-mana. Bondan tidak setuju jika aksi pengeboman dikaitkan dengan agama tertentu.

"Di Indonesia, rawan banget. Tapi kita bisa ambil hikmahnya untuk bersatu mengatasi ini bersama-sama secara gotong royong. Ini kan semangat bangsa Indonesia ya, " ujar Bondan di temui di RCTI, Kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (10/9/2012).

BERITA REKOMENDASI

Baca berita terkini lainnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas