Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Deddy Mizwar Ogah Curi Start

Aktor sekaligus sutradara Deddy Mizwar rupanya ogah curi start kampanye Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2013.

Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Deddy Mizwar Ogah Curi Start
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar (berbaju putih), usai memberikan laporan harta kekayaannya kepada Komisi Pemberantasan Korupsi, di Jakarta, Rabu (21/11/2012). Pasangan Cagub Ahmad Heryawan tersebut melaporkan harta kekayaannya sebagai syarat pencalonan dirinya dalam Pilkada Jawa Barat 2013 mendatang. (Tribun Jakarta/DANY PERMANA) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor sekaligus sutradara Deddy Mizwar rupanya ogah curi start. Ia enggan membayangkan apalagi membeberkan apa yang bakalan dilakukannya seandainya nanti menang dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2013.

"Jangan kampanyelah, itu melanggar aturan. Dosa lagi ntar kita," ucap pasangan Calon Gubernur Ahmad Heryawan itu, saat ditemui di Bellezza, Permata Hijau, Jakarta Selatan.

Dalam kesempatan itu, Deddy kemudian menepis anggapan sejumlah pihak, tentang kurangnya kapabilitas seorang artis yang terjun ke dunia politik. Begitu pula dengan anggapan bahwa artis terjun ke dunia tersebut hanya mengandalkan popularitas.

Menurutnya, baik dan buruk seseorang bukan diukur dari latar belakang profesi. "Politisi banyak yang bejat. Artis dan tentara juga. Tapi yang baik banyak juga," ucapnya.

Pria kelahiran Jakarta, 5 Maret 1955 itu, sama sekali tidak memasalahkan minimnya pengalamannya di dunia politik sekaligus sebagai kepala daerah. Bintang sinetron "Para Pencari Tuhan" itu, kemudian berpendapat menjadi seorang pemimpin, dilihat dari bagaimana niat baik dan kesungguhannya.

"Saya kira pak Harto juga enggak punya pengalaman untuk jadi presiden," ujarnya tertawa. "Jadi, sebenarnya bagaimana niat dan kesungguhan orang saja," tandasnya.

Koran Futuristik dan Elegan
Klik Tribun Jakarta Digital Newspaper
 
Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas