Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tika Putri Emosi Karena Takut Gemuk Saat Hamil

Tika Putri, bintang film "Hari Ini Pasti Menang" itu, kadangkala emosional akibat menahan rasa lapar. Rupanya dia takut kegemukan.

Penulis: Willem Jonata
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tika Putri Emosi Karena Takut Gemuk Saat Hamil
/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
TIKA PUTRI, aktris Indonesia mempunyai nama lengkap Tika Putri Astari (lahir di Bandung, 1 November 1989). Tika, mengawali karirnya di perfilman bermula dari ajakan seorang teman untuk mengikuti casting. (DOK, TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tika Putri, bintang film "Hari Ini Pasti Menang" itu, kadangkala emosional akibat menahan rasa lapar. Ia berusaha mengurangi asupan makanan karena takut mengalami kegemukan.

"Emosinya kalau menahan lapar biar enggak gendut. Bagaimana caranya ya biar enggak gendut," candanya, Rabu, (27/3/2013), saat ditemui di FX Sudirman, Senayan, Jakarta.

Ya, Tika sering kesulitan mengontrol selera makannya. Sebab, ia sekarang tengah berbadan dua alias hamil. Ia sangat senang dan menganggap kondisi tersebut merupakan anugerah dari pernikahannya dengan Terry Mohamad Fath Riedlbauer.

Wanita kelahiran Bandung, 1 November 1989 itu, takut mengalami kegemukan. Makanya, ia berpikir bagaimana caranya kehamilannya itu nantinya tidak membuat badannya melar. Tetapi, yang sebenarnya, emosinya tersebut dipicu karena perubahan hormon.

"Kalau sama suami sih enggak sampai emosi yang gimana gitu. Enggak yang marah-marah. Tapi, lebih ke manja saja sih. Pengen ditemani terus," ucapnya senyum.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas