Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ini Daftar Keinginan Fatin Shidqia Kalau Menang

"Aku ingin berkarir, punya lagu sendiri, mau lanjutkan sekolah. Banyak banget."

Penulis: Willem Jonata
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Ini Daftar Keinginan Fatin Shidqia Kalau Menang
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Finalis X Factor Indonesia, Fatin Shidqia Lubis berfoto saat berkunjung ke kantor Tribunnews.com di kawasan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (9/4/2013). (Tribun Jakarta/Jeprima) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA –  Fatin Shidqia Lubis memang tidak terobsesi dengan kemenangan. Termasuk dalam ajang X Factor Indonesia yang diikuti. Namun, gadis berkerudung itu, rupanya sudah menyiapkan berbagai rencana seandainya menjadi jawara di ajang tersebut.

Ia menyebutkan rencananya satu per satu. Antara lain, ia ingin menekuni karirnya di dunia tarik suara. Bukan sekadar sebagai penyanyi, tetapi juga menulis dan mengaransemen lagu-lagunya sendiri untuk setiap albumnya.

Meski demikian, ia tidak ingin berhenti melanjutkan studinya. Baginya, pendidikan sangat penting menunjang masa depan. Ia percaya ilmu yang diperolehnya di bangku sekolahan tidak akan sia-sia.

"Aku ingin berkarir, punya lagu sendiri, mau lanjutkan sekolah. Banyak banget," serunya, Selasa, (9/4/2013), saat mengunjungi kantor redaksi Tribun, Palmerah Selatan, Jakarta.

Selain itu, ia juga sudah membayangkan akan menggeluti dunia usaha. Siswa kelas dua sekolah menengah atas itu, ingin punya toko makanan dengan menu khas dan tak biasa. Bahkan, ia sudah punya nama untuk makanan kecil yang jadi menu andalan tokonya.

"Makanan kecil sudah ada namanya, kentang goreng "For ya"," ucapnya antusias menceritakan rencananya itu. Nama itu merupakan frasa dari penggalan lirik lagu berjudul "Grenade" milik Bruno Mars.

BERITA TERKAIT

Fatin juga sudah membayangkan konsep iklan untuk produk makanan kecilnya tesebut. "Iklannya sudah ada di otak aku. Ada kentang goreng "For ya". Iya, rasanya bagaimana, rasanya Lubis, luar biasa," ucapnya.

Fatin akan membangun usahanya itu dengan hasil keringat dan kerja kerasnya sendiri. Apalagi, kalau karirnya sebagai penyanyi mendapatkan penerimaan dari masyarakat. Ia tak mau merepotkan orangtuanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas