Dunia Akan Hancur Tahun 2077? Tanya Tom Cruise di Oblivion!
Setelah berita gugatan cerai Katie Holmes terhadap Tom Cruise yang menghebohkan pada tahun lalu, kini
Penulis: Widiyabuana Slay
TRIBUNNEWS.COM - Setelah berita gugatan cerai Katie Holmes terhadap Tom Cruise yang menghebohkan pada tahun lalu, kini pembicaraan tertuju kepada film yang dibintangi aktor Top Gun yang segera diputar di seluruh dunia, Oblivion.
Puluhan tamu undangan termasuk wartawan termasuk yang beruntung menyaksikan pemutaran perdana di IMAX, Gandaria City, Rabu (10/4/2013). Film yang pemutarannya dimulai pada pukul 12.00 WIB ini memang terasa sangat lamban. Cerita dimulai adegan Jack Harper( Tom Cruise) terbangun dari mimpi dan melihat Victoria Olsen (Andrea Riseborough) tertidur di sebelahnya pada tahun 2077.
Jika Anda ingin menyaksikan sesuatu yang lain dari karakter yang dimainkan aktor berusia 50 tahun ini, jangan berharap terlalu banyak. Anda akan menyaksikan karakter agen Ethan Hunt (Mission Impossible) yang berjuang melawan musuhnya berupa robot-robot -minus anggota tim tentunya- untuk menyelamatkan dunia dari kehancuran.
Alur cerita yang lamban di hampir setengah film tertolong dengan spesial efek dan sound system yang membangunkan Anda. Bahkan, sejumlah penonton asyik memainkan ponsel mereka ketika film ini diputar. Seorang wartawan yang duduk di sebelah Tribunnews.com tampak tertidur dan terbangun ketika suara adegan baku tembak melengking keras dari sound system IMAX.
Cerita mulai memberikan warna saat Malcolm Beech (Morgan Freeman) muncul di pertengahan film. Aktor veteran inilah yang menyelamatkan keseluruhan alur cerita saat ia menangkap Cruise dan membawanya ke tempat tertutup dan nyala dari korek api dengan bayangan Cruise di kacamata hitamnya sungguh memberikan kekuatan di film ini. Robot-robot penghancur juga didesain dengan gambaran yang menyeramkan.
Sekitar 20 menit menjelang akhir cerita, ada sejumlah kejutan yang luar biasa dihadirkan terutama di banding ending. Kehadiran Olga Kurylenko yang berperan sebagai Julia Rusakova cukup menyegarkan penonton pria yang mungkin bosan dengan adegan monoton aksi baku tembak seorang diri Cruise di awal film. Tak terlupakan akting Andrea Riseborough dengan aksen British-nya.
Satu di antara adegan artistik di film ini ketika Riseborough dengan Cruise di dalam kolam renang kaca beradegan intim tanpa sehelai benang pun. Jika berharap Cruise akan menawarkan akting yang sungguh brilian, maaf, ini bukan Rain Main (1988), A Few Good Man (1992), ataupun Born on the Fourth of July (1989). Namun, menyaksikan wajahnya yang masih ganteng di usia 50 tahun tentu sebuah hiburan tersendiri bagi kaum Hawa.
Ada sesuatu yang menggelitik dari film ini. Apakah Anda bisa menghapus memori peristiwa dari kehidupan Anda? Temukan jawabannya di Oblivion. Beberapa lagu populer juga menjadi soundtrack film ini di antaranya Whiter Shade of Pale oleh band Inggris Procol Harum yang diputar ketika Cruise dan Kurylenko berada di gubuk persembunyian.Lagu ini dirilis pada 12 Mei 1967 dan merajai sejumlah tangga lagu populer saat itu.
Film berdurasi 124 menit ini akan dirilis 11 April 2013 (Australia), 10 April 2013 (Perancis), 10 April 2013 (Inggris), dan secara serentak di seluruh dunia pada 19 April 2013. Film berbujet 120 juta dollar AS atau sekitar Rp 1,16 triliun (kurs Rp 9.700 per dollar AS) didistribusikan oleh Universal Pictures.