Coba Mengorbit, Band D'Rioz Terinspirasi Ariel NOAH dan Sheila On 7
Mencoba mengorbit, band pendatang baru, D'Rioz terinspirasi kharisma Ariel NOAH dan Sheila On 7.
Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Band D' Rioz mulai menancapkan karirnya di blantika musik Indonesia.
Band berpersonel Ilham (gitar), Rio (vokal), Chevy (bass), dan Ferdi (drum) ingin mengikuti jejak Sheila on 7 dan NOAH.
Sheila on 7 dinilai mereka memiliki karakter musik pop yang keren. Sementara, NOAH memiliki vokalis seperti Ariel yang sangat karismatik.
"Vokalis NOAH kharismanya tinggi. Saya ambil kharismanya," ucap Rio, saat ditemui di kawasan Jati Asih, Bekasi.
Selain dua band besar itu, D' Rioz juga terinspirasi dengan Rizal dan kawan-kawan yang tergabung dalam Armada. Nah, ketiga karakter band tersebut kemudian disarikan menjadi satu. "Jadilah D' Rioz," ucapnya.
Mereka pun sudah merilis single berjudul "Kepikiran". Hasilnya di luar dugaan. Masyarakat menunjukkan penerimaannya setelah merilis single tersebut. Terutama para remaja putri yang antusias.
Terbukti saat mereka tampil di dalam pentas seni di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Al Fajar, Bekasi. Mereka disambut luar biasa. Para remaja putri berteriak mengelukannya.
"Alhamdulillah, cepat diterima. Pas di Cirebon, fans sampai menyusul ke hotel. Mereka memberikan makanan khas Cirebon," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.