Cathy Sharon Merasa Punya Bayi Cowok Kuat Banget Minum ASI-nya
Chaty Sharon merasakan betapa punya bayi cowok itu amat kuat minum ASI-nya.
Penulis: Willem Jonata
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cathy Sharon sedang amat bersemangat memberikan ASI (Air Susu Ibu) kepada buah hatinya, Jacob Gabriel Kusum, yang kini berusia satu bulan. Makanya, ia tidak bisa lama-lama berada di luar rumah untuk melakukan aktivitasnya.
Buah hatinya tersebut rupanya harus mendapatkan ASI tepat pada waktunya. "Aku sekarang ASI eksklusif. Jadi, enggak bisa lama-lama nih. Anak cowok ternyata kuat sekali minum (ASI)," ucapnya, Jumat, (14/6/2013), di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Meski demkian, ia tidak anti memberikan susu formula kepada buah hatinya. Menurutnya, ada susu formula yang memang bagus apabila diberikan kepada bayi. Namun, ASI diakuinya untuk saat ini, jauh lebih baik untuk perkembangan anak.
"Perkembangan anak sendiri akan lebih baik, lebih tahan banting ya, aku akan berikan terus sampai selama mungkin. Buat saya itu yang terbaik untuk dia," terangnya.
Wanita kelahiran Jakarta, 8 Oktober 1982 itu, pun sudah melihat dampak pemberian ASI kepada buah hatinya. Penglihatan anaknya sudah tajam. Respon gerak dan pendengarannya cukup baik.
Makanya, bayinya itu sekarang sudah bisa memasukkan tangan ke mulutnya. "Dia kalau lihat aku sudah mulai yang melihat tajam, dia juga bisa mengikuti kalau lagi mainkan jari. Itulah magic-nya ASI," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.