Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Anggita Sari Sudah Prediksi Ayu Ting Ting Bakal Ditinggalkan Enji

Saat mengetahui kabar kedekatan Enji hingga menikahi Ayu Ting Ting, Anggita Sari mengaku sudah bisa menebak

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Anggita Sari Sudah Prediksi Ayu Ting Ting Bakal Ditinggalkan Enji
Warta Kota/Nur Ichsan
Penyanyi dangdut, Ayu Rosmalina atau Ayu Ting Ting dan suaminya, Henry Baskoro Hendarso alias Enji menunjukkan buku nikah mereka saat menggelar jumpa pers di Studio 6 RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (5/7/2013). Jumpa pers tersebut terkait pernikahan mereka yang terkesan dilakukan secara mendadak dan diam-diam pada Kamis 4 Juli 2013, di rumah Ayu Ting Ting, di Depok, Jawa Barat. Ayu dan Enji tidak memberikan keterangan secara jelas terkait gosip miring yang mengatakan kalau mereka berdua menikah cepat lantaran Ayu sudah hamil duluan. Warta Kota/Nur Ichsan 

Laporan Wartawan Wartakota, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat mengetahui kabar kedekatan Henry Baskoro Hendarso (25) alias Enji hingga menikahi Ayu Rosmalina (22) atau Ayu Ting Ting, Anggita Sari mengaku sudah bisa menebak akhir hubungan asmara tersebut.

"Saya tertawa saja pas mengetahui mereka (Enji dan Ayu) berhubungan (pacaran) dan saya bisa memprediksi akan berakhir seperti ini," kata Anggita saat dihubungi melalui telepon, Sabtu (9/11/2013) siang.

Anggita yang namanya mulai dikenal luas setelah dikabarkan jadi pacar Fredy Budiman, bandar narkoba kelas kakap, dan kerap berhubungan seks didalam penjara, itu mengaku pernah juga dihamili Enji saat masih pacaran dua tahun lalu.

Anggita menyebut Enji sebagai 'playboy' yang senang bergonta-ganti pasangan. "Saya sudah tidak heran lagi sama dia (Enji). Saya pikir dia tuh sudah tobat karena berhubungan dengan artis terkenal. Nyatanya tidak," ujar Anggita.

Sebagai sesama 'korban' Enji, Anggita berharap Ayu tetap sehat sampai persalinannya esok. "Saya 'support' Ayu banget. Saya tahu Ayu ini orangnya baik," kata Anggita seraya meminta agar Ayu tidak berhubungan lagi dengan Enji. (kin)

Berita Rekomendasi
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas