Tidak Ada Acara Adat di Pernikahan Bams
Bambang Reguna Bukit (30) alias Bams mengaku tidak menggelar pesta pernikahan secara adat.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com Junianto Hamonangan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat melangsungkan pernikahannya pada 17 Januari mendatang di Gereja Protestan Indonesia di Bagian Barat (GPIB) Paulus, Jakarta Pusat, Bambang Reguna Bukit (30) mengaku tidak menggelar pesta pernikahan secara adat.
Bams, sapaan akrabnya, beralasan bahwa kedua belah pihak keluarga sudah modern sehingga tidak perlu menggelar pernikahan secara adat.
"Enggak ada. Kita sudah modern jadi enggak perlu pakai adat," katanya, saat dihubungi pada Selasa (7/1/2013).
Ia juga menambahkan, pernikahannya yang digelar kali ini merupakan bukti kecocokannya dengan sang pujaan hati. Oleh karena itu, mantan vokalis grup band Samsons tersebut mengaku siap meminang wanita yang sengaja dirahasiakan identitas itu.
"Karena sudah cocok aja jadinya siap dong," ucapnya.
Pria kelahiran 16 Juni 1983 itu rencananya akan melangsungkan pemberkatan pada tanggal 17 Januari di Gereja GPIB dan resepsi pada tanggal 18 Januari di Grand Melia.