Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Penyidik Menduga Eddies Adelia Tahu Suaminya Penipu

Penyidik menduga, Eddies tahu sumber uang Ferry dari hasil kejahatan.Bahkan Eddies tahu suaminya itu adalah penipu.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Penyidik Menduga Eddies Adelia Tahu Suaminya Penipu
Warta Kota/Adhy Kelana
Artis, Eddies Adelia memenuhi panggilan kedua penyidik Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (7/3/2014). Eddies ditetapkan sebagai tersangka setelah ditemukan aliran dana Rp 10 miliar yang ditransfer secara bertahap ke rekening miliknya dari rekening suaminya, Ferry Ludwankara Setiawan. Ferry sudah lebih dulu ditahan dalam kasus penipuan investasi batu bara. Eddies terancam kurungan pidana 5 tahun penjara berdasarkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU). Warta Kota/Adhy Kelana 

Laporan Wartawan Wartakota, Heribertus Irwan Wahyu Kintoko

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Status hukum Eddies Adelia (33) berubah dari saksi jadi tersangka kasus dugaan penipuan dan penggelapan berkaitan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang dilakukan Ferry Ludwankara Setiawan (35), suaminya, sejak dua pekan lalu.

Penetapan status tersangka itu menempel pada diri perempuan bernama lengkap Ronih Ismawati Nur Azizah setelah diketahui menerima uang dalam jumlah yang besar dari rekening Ferry. Penyidik menduga, Eddies tahu sumber uang Ferry dari hasil kejahatan.

"Sebelum menikah, Eddies diduga sudah tahu kalau suaminya (Ferry) adalah penipu," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto saat ditemui di Mapolda Metro Jaya, Jumat (7/3/2014).

Selama beberapa kali pemeriksaan, pemain film '5 Sehat 4 Sempurna' dan 'Kejar Jakarta' tersebut diketahui menerima aliran dana dari Ferry selama beberapa kali dalam jumlah tidak wajar, hingga mencapai Rp1 miliar.

Rikwanto menyatakan, temuan itu terungkap setelah berkas acara pemeriksaan kasus dugaan penipuan dan penggelapan Ferry dilimpahkan ke kejaksaan. Ada petunjuk jaksa, Eddies terkait Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) Ferry.

Menurut Rikwanto, sebagai istri, seharusnya Eddies mencurigai atau menolak jika menerima dana yang jumlahnya tidak wajar dari suaminya tersebut. Didepan penyidik, lanjut Rikwanto, Eddies justru mengaku tak tahu pekerjaan Ferry. (kin)

Berita Rekomendasi
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas