Renata Kusmanto Jadi Mualaf Jelang Menikah dengan Fachry Albar
Saat kabar pernikahannya dengan Fachry Alabr mulai terendus publik, diketahui Renata Kusmanto sudah menjadi mualaf.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Kisah cinta Fachry Albar dan Renata Kusmanto tak banyak diketahui publik. Padahal, mereka sudah menjalin hubungan sejak akhir tahun 2012 silam. Mereka sempat menutup rapat kisah cinta lantaran berbeda keyakinan. Namun, saat kabar pernikahannya mulai terendus publik, diketahui Renata sudah menjadi mualaf.
"Sudah masuk Islam karena kan kalau kita kan menikah harus sesama muslim," jelas Kepala Seksi Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kebayoran Baru Kota Jakarta Selatan, H. Wahidin .
Dijelaskan Wahidin, perubahan keyakinan Renata menjadi seorang muslim dilakukan awal bulan Mei 2014 lalu. Namun, untuk identitas namanya, Renata tak perlu mengubah apapun.
"Di sini catatan keislaman beliau masuk Islam pada 6 Mei 2014 di Masjid Sunda Kelapa. Nama masih sesuai akte kelahiran. Tidak ada perubahan, kalau ada perubahan artinya harus merubah dokumen." (Okki/Tabloidnova.com)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.