Dicurigai Cantik Karena Operasi Plastik, Ini Cara Bantah Putri Krisdayanti Dalam Bahasa Inggris
Dalam bahasa Inggris, putri Krisdayanti, Aurel, membantah dirinya cantik karena operasi plastik! Foto masa kecil pun jadi bukti.
Penulis: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Titania Aurelie alias Aurel, anak pertama diva pop Krisdayanti itu, makin beranjak remaja semakin cantik saja.
Lihat saja foto-foto di instagramnya. Kulitnya makin putih, parasnya makin jelita. Tapi kecurigaan orang bahwa dirinya cantik karena operasi plastik seolah selalu menyergapnya.
Aurel yang kini mengorbit jadi penyanyi lewat lagu "Tanpa Bintang" itu pun bersiasat dalam membantah dan membuktikan tudingan itu tak benar.
Cara bantahnya pun keren! Ia menulis bantahannya dalam bahasa Inggris di akun instagramnya. "Since I do a serious diet, I become slimmer and slimmer (Itu karena saya jalani disiplin diet, jadi saya makin langsing dan langsing)," tulis anak Krisdayanti dari pernikahan dengan Anang Hermansyah itu.
Berikut ini kutipan kalimat bantahan Aurel dalam bahasa Inggris sembari menunjukkan bukti foto masa kecilnya yang memang sudah terlihat cantik menawan. Apalagi saat masa kecil, dia masih langsing, tak segemuk sekarang.
"Look at this photo. I was born with a pointed chin, so please stop talking that I undergo a plastic surgery..I was a fat girl, so you guys could hardly notice at that time that I really have a pointed chin. Since I do a serious diet, I become slimmer and slimmer and it gets more obvious that my chin is pointed!"
Semoga tak dituding operasi plastik lagi!
Agung BS
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.